Nostalgia - Mengenang Pentas Garuda Pertiwi di Asia

Timnas Putri Indonesia pernah kalahkan Jepang 1-0.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Minggu, 16 Januari 2022
Nostalgia - Mengenang Pentas Garuda Pertiwi di Asia
TC Timnas Putri Indonesia. (BolaSkor.com/Rizky Fitrianto)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Putri Indonesia akan menghadapi Piala Asia Wanita 2022 di India pada 20 Januari sampai 6 Februari mendatang. Skuat Garuda Pertiwi tergabung di Grup B bersama Australia, Thailand, dan Filipina.

Timnas Putri Indonesia akan berangkat ke India pada 16 Januari 2022 dengan membawa 23 pemain. Timnas Putri akan melawan Australia pada laga perdana, 21 Januari mendatang. Disusul melawan Thailand (24 Januari) dan Filipina (27 Januari).

Ini merupakan keberhasilan Timnas Putri lolos ke Piala Asia Wanita usai 30 tahun lamanya menunggu. Sekaligus kelima kalinya Garuda Pertiwi mentas di Piala Asia Wanita.

Baca Juga:

Target Zahra Muzdalifah di Piala Asia, Lolos Fase Grup dan Bobol Gawang Australia

Timnas Putri Lawan Australia dan Thailand, Faktor Mental Akan Jadi Pembeda

Timnas Putri Indonesia
Timnas Putri Indonesia. (PSSI)

Perjalanan Sepak Bola Wanita

Tidak banyak arsip sepak bola wanita Indonesia yang tersimpan. Namun, sebelum Timnas Putri terbentuk, awalnya sepak bola wanita hadir di Indonesia pada medio 1960-an akhir.

PSSI kepemimpinan, Sjarnoebi Said bergerang cepat untuk membentuk Timnas Putri hingga turnamen dan kompetisi sepak bola kaum hawa. Piala Kartini menjadi turnamen pertama paling prestis sepak bola putri pada tahun 1981. Lalu satu tahun kemudian, PSSI baru membentuk kompetisi sepak bola putri bernama Galanita (Invitasi Sepak Bola Wanita).

Seiring perkembangan sepak bola wanita Indonesia dari Piala Kartini, lahir sejumlah klub ternama, antara lain Putri Priangan (Bandung), Putri Pagilaran (Pekalongan), Sasana Bakti (Surabaya), dan Buana Putri (Jakarta). Nama-nama pesepak bola putri Indonesia pun lahir, seperti Muthia Datau, Iin Parbo, Rosita Pella, hingga Elan Kaligis.

Kiprah di Asia

Timnas Putri Indonesia
Latihan Timnas Putri Indonesia. (PSSI)

Sebelum Piala Kartini dimulai, Timnas Putri sudah terbentuk. Garuda Pertiwi mentas di Piala Asia Wanita 1977 di China. Ini turnamen internasional pertama Timnas Putri.

Hasilnya memuaskan, Timnas Putri berhasil mengalahkan Jepang 1-0. Lalu meraih posisi keempat turnamen dengan rekor 1 kemenangan dan 3 kekalahan dari 4 laga.

Dengan adanya turnamen Piala Kartini, Timnas Putri kembali mentas di Asia pada 1981. Sayang, Timnas Putri hanya menempati posisi ke-8 dengan rekor 3 kekalahan dari 3 laga yang dijalani.

Lima tahun berselang, Timnas Putri mampu meraih posisi keempat Piala Asia Wanita di Hong Kong. Garuda Pertiwi sempat dikalahkan China 1-9 pada babak semifinal, sebelum meraih posisi keempat usai kalah 1-4 dari Thailand.

Timnas Putri Indonesia
Latihan Timnas Putri Indonesia. (PSSI)

Kemudian, Timnas Putri gagal lolos ke fase grup Piala Asia Wanita 1989. Garuda Pertiwi hanya meraih satu kemenangan, 1 imbang, dan 1 kekalahan dari 3 laga.

Selanjutnya, Garuda Pertiwi urung berpartisipasi pada Piala Asia 1991 sampai 2003. Lalu Garuda Pertiwi tidak lolos dari kualifikasi pada tahun 2006. Setelahnya, Timnas Putri kembali absen dari kualifikasi sejak tahun 2008 sampai 2018.

Kini, Garuda Pertiwi kembali masuk ke Piala Asia Wanita. Tentu besar harapan Zahra Muzdalifah bisa meraih hasil maksimal, paling tidak lolos dari fase grup hingga lolos ke Piala Dunia Wanita 2023.

Timnas Putri Indonesia Piala Asia Wanita Nostalgia Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.880

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Prediksi dan statistik Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Bianconeri diunggulkan menang, simak analisis lengkap dan prediksi skor.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Peluang menang Bianconeri sangat besar. Simak persentasenya!
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekalahan tim asuhannya dari Persib Bandung disebabkan oleh dua kesalahan individu.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Liga Indonesia
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Persija Jakarta kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persib Bandung. Kali ini, Macan Kemayoran kalah oleh gol tunggal Beckham Putra.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Bandung bjb Tandamata gagal melanjutkan tren positif usai kalah dari Jakarta Popsivo Polwan. Di laga pembuka musim, Bandung bjb Tandamata menang atas Livin.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Timnas
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Konferensi pers perdana John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia batal digelar pada hari ini, Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Lainnya
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Kontingen Indonesia meraih 91 medali emas, 111 medali perak, dan 131 medali perunggu di SEA Games 2025 Thailand.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Bagikan