Nostalgia - Ketika Anang Ma'ruf Jadi Bek Kanan, Persija Juara 2001

Pemain kelahiran Surabaya ini memiliki andil besar ketika Macan Kemayoran berhasil meraih gelar juara.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Rabu, 13 Januari 2021
Nostalgia - Ketika Anang Ma'ruf Jadi Bek Kanan, Persija Juara 2001
Anang Ma'ruf. (Media Persija)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bicara gelar juara Persija Jakarta 2001 tak lepas dari skuat tim yang luar biasa. Skuat Persija pada tahun itu memang terbilang paling terbaik di semua lini. Satu yang tidak bisa dilupakan adalah bek kanan Persija yang diisi oleh Anang Ma'ruf.

Pemain kelahiran Surabaya ini memiliki andil besar ketika Macan Kemayoran berhasil meraih gelar juara. Sisi kanan memiliki kekuatan yang baik dari menyerang maupun bertahan.

Saat ini, pemain yang identik dengan nomor punggung 15 ini sudah pensiun dan kini melatih tim usia muda Bhayangkara FC. Anang pun menilai pertandingan melawan PSM Makassar pada saat final itu menjadi salah satu momen yang tak bisa dilupakan.

Baca Juga:

Ferry Paulus Tak Menyangka Marko Simic-Riko Simanjuntak Jadi Duet Berbahaya

Striker Persija Marko Simic Mengaku Dapat Ajakan dari Dinamo Zagreb

“Tentunya jadi memori yang indah ketika kami berhasil membawa juara. Selalu indah kalau kami ingat-ingat kembali saat itu. Bagi saya, kondisi saat itu tidak bisa terlupakan,” kata Anang Ma'ruf seperti dilansir dari laman resmi Persija.

Lebih lanjut, laga melawan PSM dinilai Anang menjadi pertandingan yang sangat menarik untuknya. Bagaimana tidak, PSM saat itu dihuni oleh beberapa pemain berlabel Timnas Indonesia, seperti Bima Sakti dan Kurniawan Dwi Yulianto.

Anang Ma'ruf (istimewa)


“Para pemain saat melawan PSM tampil bagus luar biasa dan kami sukses memenangi sehingga berhasil membawa Persija jadi juara. Sekali lagi, perasaan yang luar biasa kami bisa menang di laga final itu,” Anang menambahkan.

Gelar juara bersama Persija adalah yang kedua untuk mantan pemain Persebaya Surabaya tersebut. Sebelumnya pada tahun 1997, Anang juga berhasil meraih gelar juara bersama Persebaya.

“Sebelumnya, saya pernah juara dengan Persebaya, lalu alhamdulillah bersama Persija kesuksesan itu bisa terulang kembali. Awalnya tidak terbayang. Tetapi, saya buktikan saya bisa menjadi juara bersama Persija,” Anang Ma'ruf memungkasi.

Nostalgia Anang Ma’ruf Liga 1 Persija jakarta Breaking News
Posts

4.870

Berita Terkait

Liga Indonesia
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dan Alaeddine Ajaraie mencatatkan debut untuk Persija Jakarta. Keduanya main di babak kedua saat Persija menjamu Madura United, Jumat (23/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Bulu Tangkis
Hasil Indonesia Masters 2026: 6 Wakil Indonesia Amankan Tempat di Semifinal
Satu tiket ke partai puncak Indonesia Masters 2026 sudah diamankan oleh wakil tuan rumah di sektor ganda putra.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Hasil Indonesia Masters 2026: 6 Wakil Indonesia Amankan Tempat di Semifinal
Hasil akhir
Hasil Serie A: Sempat Tertinggal Dua Gol, Inter Milan Hajar Pisa 6-2
Inter Milan makin mantab di puncak klasemen Serie A setelah mencatat kemenangan telak 6-2 atas Pisa di Giuseppe Meazza, Sabtu (24/1).
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Hasil Serie A: Sempat Tertinggal Dua Gol, Inter Milan Hajar Pisa 6-2
Berita
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Mills resmi menjalin kerja sama dengan Shin Tae-yong Academy. Kerja sama ini berdurasi satu tahun.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Dua gol kemenangan Persija dicetak melalui tendangan penalti.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Timnas
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mendukung para pemain diaspora jika melanjutkan kariernya di Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Timnas
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Kelme nantinya tak cuma memproduksi apparel buat timnas sepak bola, tapi juga Timnas Futsal Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Jadwal
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
izky Ridho dkk. saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Super League dengan 35 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
Liga Indonesia
Persija Jakarta Gaet Shayne Pattynama dengan Kontrak Jangka Panjang
Persija Jakarta mendatangkan Shayne Pattynama dari Buriram United. Bek Timnas Indonesia itu dikontrak 2,5 tahun.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Persija Jakarta Gaet Shayne Pattynama dengan Kontrak Jangka Panjang
Italia
Cerita Lucu Luka Modric di Rumah Striker AC Milan: Jadi Objek Foto
Luka Modric punya cerita lucu bersama striker AC Milan, datang ke rumah hanya pinjam meja pijat, keluarga heboh minta foto bareng
Johan Kristiandi - Jumat, 23 Januari 2026
Cerita Lucu Luka Modric di Rumah Striker AC Milan: Jadi Objek Foto
Bagikan