Nostalgia: 3 Kemenangan Terakhir Manchester United di Markas Liverpool

Namun, bukan berarti Setan Merah tidak pernah membawa pulang tiga poin dari Anfield.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 04 Maret 2023
Nostalgia: 3 Kemenangan Terakhir Manchester United di Markas Liverpool
Liverpool Vs Manchester United (Premier League)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United punya catatan kurang baik ketika bertandang ke markas Liverpool. Namun, bukan berarti Setan Merah tidak pernah membawa pulang tiga poin dari Anfield.

Manchester United akan bertamu ke markas Liverpool pada pertandingan pekan ke-26 Premier League 2022-2023, di Stadion Anfield, Minggu (5/3). Melirik statistik, Man United kerap jadi pecundang di Anfield.

Bagaimana tidak, Manchester United selalu gagal mengalahkan Liverpool dalam enam laga terakhir di Anfield. Catatannya adalah 3 kalah dan 3 imbang.

Meski demikian, bukan berarti Manchester United tidak pernah keluar sebagai pemenang. BolaSkor akan mengupas kembali tiga momen terakhir Man United berjaya di Anfield.

Liverpool 1-2 Manchester United (Premier League 2012-2013)

Duel Nort West Derby sudah tersaji pada pekan kelima Premier League 2012-2013. Ketika itu, Manchester United menempati posisi kedua, sedangkan Liverpool terdampar pada peringkat ke-18.

Sir Alex Ferguson yang masih berada di belakang kemudi Manchester United menurunkan pemain-pemain terbaiknya. Rio Ferdinand, Ryan Giggs, dan Robin van Persie adalah beberapa di antaranya.

Sementara itu, Liverpool dipimpin Brendan Rodgers. Untuk meredam Man United, Liverpool bermain dengan formasi 4-3-3 dengan mengandalkan Steven Gerrard pada posisi gelandang.

Liverpool bermain dengan 10 pemain usai Jonjo Shelvey mendapatkan kartu merah pada menit ke-39.

Meski demikian, tuan rumah bersorak terlebih dahulu setelah Gerrard mencetak gol pada menit ke-46. Sang gelandang memanfaatkan umpan Glen Johnson.

Tidak butuh waktu lama, Man United menyamakan kedudukan pada menit ke-51. Tembakan kaki kiri Rafael bersarang di gawang Pepe Reina.

Petaka bagi The Reds hadir jelang akhir pertandingan. Glen Johnson melanggar Antonio Valencia di kotak terlarang. Wasit pun menunjuk titik puttih.

Van Persie yang ditunjuk menjadi algojo tidak membuang peluang. Tembakan kerasnya tetap mengoyak jala gawang kendati Reina bergerak ke arah yang tepat. Skor 2-1 untuk kemenangan Man United bertahan hingga peluit panjang.

Liverpool 1-2 Manchester United (Premier League 2014-2015)

Kemenangan berikutnya terjadi pada musim 2014-2015. Kedua tim saling berhadapan pada pekan ke-30.

Pertandingan menjadi menarik karena kedua tim berada dalam jarak yang dekat di klasemen. Man United menempati posisi keempat, sedangkan Liverpool satu tangga di bawahnya.

Man United sudah membuka keran gol ketika laga baru berjalan 14 menit. Tembakan Juan Mata bersarang di sudut kiri gawang Liverpool.

Dalam kondisi tertinggal, Rodgers memasukkan Gerrard pada awal babak kedua. Namun, sang pemain justru mendapatkan kartu merah langsung usai melanggar Ander Herrera.

Unggul jumlah pemain, Man United mencetak gol kedua pada menit ke-59. Kali ini, Juan Mata kembali menjadi aktornya. Ia mencetak gol indah dengan cara menyambar bola di udara dengan kaki sembari menjatuhkan diri.

Daniel Sturridge memperkecil keadaan menjadi 1-2 pada menit ke-69. Namun, pada waktu yang tersisa, tidak ada lagi gol yang tercipta.

Liverpool 0-1 Manchester United (Premier League 2015-2016)

Kemenangan Manchester United berikutnya di Anfield tercipta pada musim 2015-2016. Sebanyak 43.865 penonton menyaksikan langsung Liverpool ditumbangkan Man United di Anfield.

Laga tersebut menjadi adu taktik Jurgen Klopp dengan Louis van Gaal. Jika Klopp mengusung formasi 4-1-4-1, Van Gaal bermain dengan taktik klasik, 4-2-3-1.

Liverpool yang mengandalkan Roberto Firmino di lini depan memiliki sejumlah peluang emas untuk unggul. Namun, justru Manchester United yang berhasil mencetak gol.

Gol semata wayang Man United tercipta pada menit ke-78. Sepakan keras Wayne Rooney menyambut bola liar hasil sundulan Marouane Fellaini gagal dihentikan Simon Mignolet. The Red Devils pun mempertahankan keunggulan hingga peluit panjang.

Nostalgia Liverpool Breaking News Manchester United Trivia Sepak Bola Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.812

Berita Terkait

Liga Indonesia
Kena Denda Rp105 Juta, Persib Imbau Bobotoh Patuhi Regulasi
Denda tersebut didapatkan Persib Bandung imbas kehadiran Bobotoh saat menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 1 November 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Kena Denda Rp105 Juta, Persib Imbau Bobotoh Patuhi Regulasi
Timnas
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Pemenang Puskas Award 2025 nanti ditentukan via 50 persen dari voting dan 50 persen penilaian juri-juri FIFA.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Liga Indonesia
Pelatih Persib Bojan Hodak Bertemu Modric dan Zlatko Dalic, Apa yang Dibicarakan?
Sebenarnya, Bojan Hodak tetap melatih Persib Bandung, atau jadi pelatih kepala Timnas Indonesia, atau justru ke Kroasia?
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Pelatih Persib Bojan Hodak Bertemu Modric dan Zlatko Dalic, Apa yang Dibicarakan?
Lainnya
BRImo SIP Padel League 2025 Sukses Besar, ACDP Raih Gelar Juara Usai Comeback Dramatis
BRImo SIP Padel League 2025 rampung digelar. Turnamen ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, termasuk dari Perkumpulan Besar Padel Indonesia.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
BRImo SIP Padel League 2025 Sukses Besar, ACDP Raih Gelar Juara Usai Comeback Dramatis
Timnas
Proses Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia Masuki Tahap Akhir, Tunggu Pengumuman Erick Thohir
Keputusan mengenai pelatih baru Timnas Indonesia ada di tangan Komite Eksekutif PSSI. Ketum PSSI Erick Thohir akan mengumumkan pelatih baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
Proses Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia Masuki Tahap Akhir, Tunggu Pengumuman Erick Thohir
Timnas
Bojan Hodak Minta Penjelasan PSSI soal Rumornya Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Manajemen Persib Bandung membantah Bojan Hodak akan menjadi pelatih Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Bojan Hodak Minta Penjelasan PSSI soal Rumornya Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Lainnya
DRX Sportnet Hadirkan Padel Hub, Pencinta Padel Harus Rasakan Kemudahannya
DRX Sportnet, menghadirkan cara baru bagi masyarakat untuk menikmati olahraga digital lewat Gamification.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
DRX Sportnet Hadirkan Padel Hub, Pencinta Padel Harus Rasakan Kemudahannya
Timnas
Direstui AS Trencin, Marselino Ferdinan Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
Marselino Ferdinan dipastikan tampil di SEA Games 2025 setelah mendapat restu dari klubnya, AS Trencin.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
Direstui AS Trencin, Marselino Ferdinan Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
Inggris
Kiper Manchester United Dapat Pengakuan dari Sir Alex Ferguson
Sir Alex Ferguson senang melihat perkembangan Manchester United saat ini, termasuk rekrutan anyar seperti Senne Lammens.
Arief Hadi - Senin, 17 November 2025
Kiper Manchester United Dapat Pengakuan dari Sir Alex Ferguson
Liga Indonesia
Curahan Hati Rizky Ridho Usai Teken Kontrak Baru Persija di Persija Jakarta
Rizky Ridho buka suara usai perpanjang kontrak di Persija. Ridho juga memberikan penjelasan mengenai keputusannya memperpanjang masa bakti di Persija.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
Curahan Hati Rizky Ridho Usai Teken Kontrak Baru Persija di Persija Jakarta
Bagikan