Norwich City Vs Manchester United: Panggung Jesse Lingard Buktikan Kualitas
BolaSkor.com - Jesse Lingard berpeluang tampil sebagai starter saat Manchester United melakoni babak perempat final Piala FA kontra Norwich City di Carrow Road, Sabtu (27/6) pukul 23.30 wib. Ini akan menjadi momen bagi pemain berusia 27 tahun tersebut untuk menunjukkan kualitasnya.
Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memang berencana merotasi skuatnya dalam pertandingan ini. Hal itu terpaksa dilakukan karena tengah menjalani jadwal padat.
Sepanjang musim ini, Lingard lebih sering tampil sebagai pemain pengganti. Permainannya dinilai jauh menurun dibanding musim-musim sebelumnya.
Lingard kalah bersaing dengan Andreas Pereira, Daniel James, hingga Bruno Fernandes. Ia baru mencetak dua gol dan dua assist dari 35 pertandingan di semua kompetisi.
Meski begitu, Solskjaer masih percaya dengan kualitas Lingard. Maka dari itu ia akan terus memberinya kesempatan.
Baca Juga:
Solskjaer Ingin Hentikan Dominasi Liverpool Secepat Mungkin
Sir Alex Ferguson Telah Ramal Jurgen Klopp Membawa Liverpool Juara
“Jesse selalu menjadi anak yang sangat bugar dan dia bekerja keras. Jadi sekarang saatnya memberinya kesempatan lagi karena kami tahu bagaimana ia bekerja dan dia memilikil tantangan,” kata Solskjaer dilansir dari Goal International.
Lingard memang sempat dihujani kritikan karena penampilan buruknya musim ini. Ia dianggap kehilangan fokusnya sebagai pesepak bola karena terlalu aktif di media sosial.
“Jesse tahu apa yang diperlukan untuk menjadi pemain Man United dan dia telah mencetak gol-gol penting bagi kami. Semoga Jesse dapat mengambil kesempatannya dan kita melihat yang terbaik darinya lagi karena kami tahu ada pemain top di sana," tambah Solskjaer.
Lingard sendiri siap membayar kepercayaan Solskjaer tersebut. Ia tertantang menunjukkan performa terbaiknya seperti beberapa musim terakhir.
“Saya ingin kembali lebih bugar, lebih tajam daripada musim lalu, demi bermain dalam setiap pertandingan. Meskipun musim ini belum selesai, saya merasa ini adalah awal yang baru," kata Lingard.
Lingard memang harus memanfaatkan kesempatan ini semaksimal mungkin. Jika tidak, ia berpeluang ditendang dari Olde Trafford pada bursa transfer musim panas mendatang.
6.515
Berita Terkait
Hasil Premier League: Arsenal Menjauh di Puncak Klasemen, Momentum Kemenangan Manchester United Berakhir
Link Streaming Real Madrid vs Valencia, 2 November 2025
Terungkap, Gustavo Almeida Main di 3 Laga dengan Menahan Rasa Sakit karena Cedera
Link Streaming Liverpool vs Aston Villa, Minggu 2 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Curi 3 Poin dari Markas Bali United
Hasil ACGL 2025/2026: Menang 4-1 atas Shan United, Dewa United Banten FC ke Perempat Final
Jadwal Live Streaming Premier League Nottingham Forest vs Manchester United, King MU Main Sebentar Lagi
Jalani Operasi di Brasil, Gustavo Almeida Absen Bela Persija hingga 3 Bulan ke Depan
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Chelsea, Minggu 2 November 2025
Usai Cetak Hattrick, Emaxwell Souza Ingin Bawa Persija ke Puncak Klasemen