Nomine Pemain Terbaik UEFA 2020 Diumumkan, Tak Ada Nama Messi dan Ronaldo
BolaSkor.com - UEFA mengumumkan barisan pemain yang menjadi nomine pada penghargaan pemain terbaik tahun 2020. Dari daftar tersebut, tidak ada nama Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo merupakan langganan menjadi nomine pemain terbaik versi UEFA. Bahkan, dalam 10 tahun terakhir selalu ada nama satu atau dua pemain tersebut.
Namun, pada edisi kali ini berbeda. Penampilan yang biasa saja pada musim lalu diyakini menjadi alasan.
Baca Juga:
Ilkay Gundogan, Pemain Ketiga Manchester City yang Positif Virus Corona
David Moyes Positif Virus Corona Jelang Dampingi West Ham United Bertanding
Pemerintah Inggris Tunda Jadwal Kembalinya Suporter ke Stadion, Klub Premier League Menjerit
Cristiano Ronaldo hanya mencetak empat gol dalam delapan penampilan di Liga Champions. Sementara itu, Lionel Messi memiliki torehan tiga gol.
Prestasi Barcelona dan Juventus juga tidak cemerlang di kancah Eropa. Kedua klub tersebut terlempar pada babak gugur Liga Champions.
Tiga pemain yang masuk dalam daftar nomine kali ini adalah Robert Lewandowski, Kevin De Bruyne, dan Manuel Neuer. Penampilan ketiga pemain tersebut dianggap paling baik pada musim lalu.
Dari ketiga nama itu, Lewandowski yang punya peluang paling besar menang. Penyerang asal Polandia tersebut tampil trengginas pada musim lalu dengan menjadi mesin gol Bayern Munchen.
Lewandowski membawa Bayern meraih treble winner. Sementara itu, di Liga Champions, Lewandowski menjadi top skorer dengan mendulang 15 gol.
Berikut ini daftar lengkap nomine pemain terbaik UEFA 2020:
Pria
Kevin DE BRUYNE (Belgia – Manchester City FC)
Robert LEWANDOWSKI (Polandia – FC Bayern Munchen)
Manuel NEUER (Jerman – FC Bayern Munchen)
Wanita
Lucy BRONZE (Inggris – Olympique Lyonnais, sekarang di Manchester City Women FC),
Pernille HARDER (Denmark – VfL Wolfsburg, sekarang di Chelsea FC Women)
Wendie RENARD (Prancis – Olympique Lyonnais).
Pelatih Pria
Hans-Dieter FLICK (Jerman – FC Bayern Munchen)
Jurgen KLOPP (Jerman – Liverpool FC) Julian NAGELSMANN (Jerman – RB Leipzig).
Pelatih Wanita
Lluis CORTES (Spanyol – FC Barcelona)
Stephan LERCH (Jerman – VfL Wolfsburg)
Jean-Luc VASSEUR (Prancis – Olympique Lyonnais)
Johan Kristiandi
17.787
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Angola vs Argentina: Membiasakan Diri Lawan Wakil Afrika
Bukayo Saka Main Penuh, Tanda Dipercaya Thomas Tuchel sebagai Pendamping Harry Kane?
Zlatan Ibrahimovic Desak AC Milan Rekrut Robert Lewandowski dari Barcelona
Pedri Ungkap Impian yang Tidak Terwujud di Barcelona
Vinicius Percaya Brasil Semakin Berkembang di Bawah Carlo Ancelotti
Rizky Ridho Masuk Nomine Puskas Award 2025, Bersaing dengan Lamine Yamal
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Prancis Lolos, Italia dan Portugal Masih Susah Payah
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Moldova vs Italia, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inggris vs Serbia, Live Sebentar Lagi
Carlos Eduardo Parreira Jadi Pelatih Baru Madura United