Timnas Indonesia
Nilai Mees Hilgers Seorang Diri Lebih Mahal Dibanding Skuad Vietnam, Thailand, atau Malaysia
BolaSkor.com - PSSI sedang berupaya menaturalisasi bek FC Twente, Mees Hilgers. Menariknya, menurut Transfermarkt, harga pemain 23 tahun itu lebih mahal dibanding seluruh skuad Vietnam, Thailand, atau Malaysia.
Kabar baik terus menghampiri Timnas Indonesia. Setelah sebelumnya menahan Arab Saudi dengan skor 1-1 pada pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, kini Timnas Indonesia akan kedatangan dua amunisi baru.
Baca Juga:
Profil Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, Dua Calon Pemain Timnas Indonesia yang Akan Dinaturalisasi
Ada Peran Calvin Verdonk di Balik Keputusan Mees Hilgers Pilih Bela Timnas Indonesia
Didukung Keluarga, Mees Hilgers Mudah Putuskan Bela Timnas Indonesia
Melalui media sosialnya, ketua PSSI, Erick Thohir, memberikan konfirmasi jika Mees Hilgers dan Eliano Reijnders dalam proses naturalisasi. Kedua pemain itu diprediksi bisa memperkuat Indonesia dalam waktu dekat.
Mengambil data dari Transfermarkt, dua calon pemain naturalisasi kali ini berstatus pilihan utama di klubnya masing-masing.
Hilgers merupakan palang pintu FC Twente. Sementara itu, Eliano Reijnders bermain di sisi kanan pertahanan PEC Zwolle.
Bahkan, nilai dari Hilgers menurut versi Transfermarkt, hingga awal September, mencapai 7 juta euro atau sekitar Rp120 miliar.
Angka itu lebih tinggi dibandingkan keseluruhan skuad timnas Vietnam (6,83 juta euro), Thailand (6,43 juta euro), dan Malaysia (6,38 juta euro).
View this post on Instagram
Sejatinya, Mees Hilgers sudah lama didengungkan akan menjadi bagian Timnas Indonesia. Setelah negosiasi yang panjang, akhirnya Hilgers bersedia bergabung.
Pemain kelahiran Amersfoot, Belanda, pada 23 tahun lalu itu akan membela tanah kelahiran ibunya yang berasal dari Manado, Indonesia.
Johan Kristiandi
17.865
Berita Terkait
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar
Persib Bandung Incar 3 Poin dari Kandang Lion City Sailors FC
Pembagian Pot, Prosedur, dan Jadwal Drawing Piala Dunia 2026
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona
PSIM Perkasa di Laga Tandang, Manajer Persija Tetap Yakin Menang
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Laga Persija vs PSIM di SUGBK Jadi Momen Nostalgia The Jakmania dengan Brajamusti