Nikah Muda, Bek Persebaya Rachmat Irianto Ikuti Jejak Sang Ayah Bejo Sugiantoro
BolaSkor.com - Rona bahagia nampak terlihat dari wajah Bejo Sugiantoro. Legenda hidup Persebaya Surabaya dan Timnas Indonesia tersebut menjalankan salah satu tugasnya sebagai seorang ayah. Dia mengantarkan putra sulungnya, Rachmat Irianto naik pelaminan.
Rian, sapaan akrab Rachmat Irianto, mengikuti jejak Bejo dalam urusan melepas masa lajang. Saat muda, Bejo resmi menjadi suami dari Rachmawati pada usia 21 tahun. Sama dengan usia Rian saat ini yang melangsungkan akad nikah dengan pujaan hati, Siti Qonita Faiza, di Masjid Agung Al Akbar Surabaya, Minggu (1/11).
"Alhamdulillah ijab kabulnya berjalan lancar. Agak deg-degan juga karena Rian anak pertama yang jadi contoh adik-adiknya," kata Bejo, usai prosesi ijab kabul.
Baca Juga:
Liga 1 Ditunda, CEO PSIS: Gaji Pemain Tetap Aman
Tim Pelatih Persib Gelar Pertemuan Pasca Penundaan Liga 1, Robert Rene Alberts Beri Penjelasan
Bejo sendiri mendukung pilihan hidup Rian. Menurutnya, usia yang relatif muda tak menjadi penghalang bagi seseorang untuk naik pelaminan. "Sama kayak Rian nikahnya di usia 21. Ndak tau kok ya pas sama," ungkap asisten pelatih Persebaya ini.
Lebih lanjut Bejo mengaku sering berdiskusi dengan Rian mengenai menikah muda, pernikahan dan persoalan-persoalan yang dihadapi selama menjalani bahtera rumah tangga. Menurutnya, banyak pengalaman serta petuah-petuah yang dibagikan kepada pemain kelahiran 3 September 1999 itu.
"Alhamdulillah, Rian sudah dewasa sekarang, sudah punya keluarga sendiri. Saya juga sering sharing sama Rian soal berkeluarga. Saya ingatkan ke dia, menikah muda itu bukan halangan, yang penting punya tanggung jawab," ungkap Bejo.
Bejo berpesan agar Rian tetap menjaga profesionalitasnya sebagai pesepakbola. Sosok yang dua kali mengantarkan Bajol Ijo meraih gelar juara ini tak ingin karir Rian sebagai pesepakbola terhambat karena keputusan menikah muda.
"Saya pasti mendukung penuh keputusan Rian, yang penting dia bertanggung jawab sebagai kepala rumah tangga dan bertanggung jawab terhadap profesinya. Ada tanggung jawab sebagai atlet yang harus dia perhatikan, jangan sampai kendor," harapnya. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Nova Arianto Sebut Permainan Timnas Indonesia U-17 Lebih Baik meski Kalah Telak dari Brasil
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang