Liga 1
Nick Kuipers Sebut Saatnya Persib Jadi Juara
BolaSkor.com - Bek asing Persib Bandung, Nick Kuipers pede alias percaya diri timnya bakal juara Liga 1 2023/2024. Apalagi saat ini babak final akan dihadapi.
Di babak final Persib akan menghadapi Madura United. Pertandingan leg pertama akan digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (26/5).
Bek asal Belanda ini mengaku tak sabar untuk menjalani laga tersebut. Sebab selama ini Persib sudah menjalani musim yang panjang dalam mengarungi Liga 1 2023/2024.
Baca Juga:
Persib Akan Habis-habisan Melawan Madura United di Final Leg Pertama Liga 1
Jadwal Siaran Langsung Final Championship Series Liga 1 2023/2024: Persib Vs Madura United
View this post on Instagram
"Kami berjuang setiap minggu untuk momen ini. Saya pikir kami sekarang harus menunjukkan apa yang sudah kami tunjukkan di sepanjang musim. Saya pikir kami siap sebagai sebuah tim, semua pemain percaya diri untuk pertandingan ini,” ungkap Nick Kuipers di Graha Persib, Sabtu (25/5).
Bek bernomor punggung 2 ini semakin tak sabar lantaran Stadion si Jalak Harupat bakal kembali dipenuhi Bobotoh sama seperti saat menjamu Bali United di leg kedua babak semifinal. Itu terjadi setelah tiket yang disediakan ludes terjual.
“Tapi Madura tim yang bagus. Saya pikir mereka juga akan menunjukkan bahwa mereka memiliki kualitas. Kita harus siap lebih baik dari sebelumnya. Karena ini final dan ini adalah pertandingan spesial,”
“Jadi, banyak hal bisa terjadi tapi kami sudah siap, seperti kemarin saat menghadapi Borneo FC dan dua pertandingan melawan Bali. Saya pikir kami pantas berada di final dan sekarang harus menyelesaikannya. Jadi, saya dan tim siap untuk itu,” tegasnya.
Nick Kuipers memastikan skuad Persib memiliki tekad yang kuat untuk bisa meraih kemenangan atas Madura United dan menjadi juara. Terlebih dalam beberapa musim terakhir, timnya nyaris menyabet trofi.
“Jadi ini membuat saya jadi lebih memiliki kekuatan untuk memenangkan final. Tapi ini bukan hanya saya tapi dirasakan banyak pemain, banyak pemain yang sudah lama berada di sini dan kami sudah beberapa kali nyaris menggapai juara. Saat ini semua sudah siap dan merasa percaya diri. Jadi saya harap sekarang kami bisa mencapainya,” harapnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.931
Berita Terkait
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi