Nick Kuipers Beri Komentar Usai Direkrut Persib Bandung
BolaSkor.com - Persib Bandung berbenah jelang putaran kedua Liga 1 2019. Di mana, tim Maung Bandung mendepak tiga pemain asingnya, yakni Bojan Malisic, Rene Mihelic, dan Artur Gevorkyan.
Ketiganya digantikan oleh Omid Nazari, pemain Iran kelahiran Swedia dan keturunan Filipina, serta Nick Kuipers dan Kevin van Kippersluis dari Belanda.
Nick Kuipers memberikan tanggapanya usai direkrut Persib. "Kesepakatan tercapai. Sangat bangga dan bahagia menjadi bagian dari klub terbesar di Indonesia!!" tulis Kuipers, dalam akun instagram pribadinya seraya mention akun ofisial Persib.
Baca Juga:
Bojan Dibawa Persib untuk Hadapi PSM, Rene Mihelic Cedera dan Artur Mulai Cari Klub Baru
Robert Alberts Tiru Jurgen Klopp dalam Membangun Persib
Persib dikabarkan harus merogoh kocek untuk membayar biaya transfer Kuipers kepada Ado Den Haag. Pasalnya, pemain berusia 26 tahun itu masih terikat kontrak dengan Ado Den Haag hingga 30 Juni 2021. Kuipers dikontrak dengan durasi 1,5 tahun.
"Kalau Kevin van Kippersluis dan Omid Nazari durasinya (kontraknya) lima bulan dengan opsi perpanjangan satu tahun ke depan," kata Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono.
Tengku Sufiyanto
17.888
Berita Terkait
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid