Nice Vs Marseille Ricuh, Presiden Klub Saling Menyalahkan

Marseille dianggap kalah WO karena enggan melanjutkan pertandingan.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 23 Agustus 2021
Nice Vs Marseille Ricuh, Presiden Klub Saling Menyalahkan
Laga Nice vs Marseille berakhir ricuh. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Sebuah insiden memilukan terjadi saat Nice menjamu Marseille dalam lanjutan Ligue 1 2021-2022. Pertandingan itu harus dihentikan secara prematur usai terjadi kericuhan yang melibatkan suporter.

Duel kedua tim berlangsung di Allianz Riviera pada Senin (23/8) dini hari WIB. Nice dan Marseille sama-sama memburu kemenangan demi bersaing di papan atas.

Hal itu membuat duel kedua tim berlangsung sengit. Suporter Nice yang memadati stadion juga coba mengintimidasi pemain Marseille.

Baca Juga:

Penantian Debut Lionel Messi dengan PSG Masih Terus Berlanjut

PSG Datangkan Messi, Ligue 1 2021-2022 Dianggap Sudah Selesai

Kehebatan PSG: Getol Boyong Pemain Bintang, tapi Bersikeras Melepasnya

Suporter Nice turun ke lapangan dan menyerang pemain Marseille.

Nice sempat berada di atas angin usai mampu memecah kebuntuan pada awal babak kedua. Kasper Dolberg sukses mencatatkan namanya di papan skor.

Dalam kondisi tertinggal, Marseille bermain lebih agresif. Hal ini membuat Nice harus bekerja keras mempertahankan keunggulannya.

Sebuah insiden pun terjadi pada menit ke-74. Punggung Dimitri Payet terkena lemparan botol dari suporter Nice saat ingin mengeksekusi sepak pojok.

Payet yang merasa kesal kemudian melempar balik botol tersebut ke arah tribun. Aksi tersebut nyatanya membuat para suporter Nice lepas kendali.

Banyak di antara mereka yang turun ke lapangan. Petugas keamanan tampak kewalahan meredam situasi.

Situasi semakin panas setelah seorang ofisial Marseille tiba-tiba masuk dan memukul seorang suporter. Hal ini membuat situasi semakin tak terkontrol.

Skuat Marseille akhirnya berhasil diamankan ke ruang ganti. Namun beberapa pemain seperti Matteo Guendouzi dan Luan Peres mengalami luka memar di wajah.

Setelah situasi kondusif, wasit dan ofisial Ligue 1 ingin pertandingan dilanjutkan. Sayang, Marseille menolaknya sehingga dianggap kalah walk out (WO).

Respons Presiden Klub

Insiden ini tentu menjadi sebuah aib bagi Ligue 1. Hukuman berat bukan tidak mungkin diberikan kepada pihak-pihak yang terlibat.

Namun kubu Nice dan Marseille menolak disalahkan. Presiden kedua klub tersebut justru terlibat aksi saling tuduh.

"Kami perlu membuat preseden untuk sepak bola Prancis. Wasit bersama kami, dia menegaskan kepada kami bahwa keamanan tidak terjamin," kata Presiden Marseille, Pablo Longoria kepada RMC.

Longoria tentu tidak terima andai timnya dinyatakan kalah dalam pertandingan ini. Apalagi Marseille sempat mengalami pengalaman serupa saat bertandang ke markas Montpellier, dua pekan lalu.

Sementara itu, kubu Nice menilai perilaku sejumlah pemain Marseille menjadi biang kerok insiden ini. Presiden klub, Jean-Pierre Rivere juga menyayangkan sikap tim lawan yang menolak melanjutkan pertandingan.

"Yang menjadi katalis adalah reaksi dua pemain Marseille (Alvaro Gonzalez dan Matteo Guendouzi) yang bertemu dengan para penggemar. Ofisial Marseille seharusnya tidak masuk ke lapangan dan memukul pemain kami," kata Rivere.

"Mengecewakan karena berakhir seperti ini. Saya tidak begitu mengerti mengapa Marseille tidak memulai kembali.”

Ligue 1 Ligue 1 Prancis Olympique Marseille OGC Nice Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Bagikan