Neymar, Mbappe, dan Ancaman Serangan PSG yang Akan Menguji Pertahanan Liverpool

Lini serang PSG patut diwaspadai Liverpool.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 28 November 2018
Neymar, Mbappe, dan Ancaman Serangan PSG yang Akan Menguji Pertahanan Liverpool
Neymar dan Kylian Mbappe (Foto: Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – Thomas Tuchel, pelatih Paris Saint-Germain (PSG), telah mengonfirmasi kepastian bermainnya Neymar dan Kylian Mbappe jelang laga kelima grup C Liga Champions melawan Liverpool di Parc des Princes, Kamis (29/11) pukul 03.00 dini hari WIB.

Pulihnya dua pemain itu dari cedera menjadi kabar positif yang sangat dinantikan fans PSG. Pasalnya, PSG sangat membutuhkan kemenangan – sama dengan Liverpool – untuk menjaga asa lolos ke-16 besar Liga Champions di ketatnya persaingan grup C.

PSG ada di tempat ketiga dengan perolehan lima poin, di bawah Napoli (enam poin) dan Liverpool (enam poin), dan di bawah mereka ada Red Star Belgrade yang memiliki koleksi empat poin.

Les Parisiens – julukan PSG – punya modal 20 laga kandang tak pernah kalah di fase grup Liga Champions. Tidak hanya itu, transformasi bermain mereka sudah mulai terlihat di laga ke-19 Tuchel melatih PSG: para pemain mulai padu dalam fase bertahan dan juga penyerangan.

Situasi itu berbeda dari saat PSG kalah 2-3 dari Liverpool di Anfield beberapa waktu lalu. Ketika itu terjadi, filosofi sepak bola Tuchel belum sepenuhnya terlihat karena ia baru melatih PSG di tujuh laga.

Di Ligue 1 tidak usah ditanya lagi. PSG baru saja memastikan kemenangan ke-14 beruntun mereka akhir pekan lalu melawan Toulouse (1-0) dari 14 laga Ligue 1 yang sudah berlangsung. PSG mengoleksi 42 poin, mencetak 46 gol dan hanya tujuh kali kebobolan gol.

Tentu saja membandingkan Ligue 1 dengan Liga Champions jelas jauh berbeda bak bumi dan langit. Level kompetitif keduanya sangat jauh berbeda. Kendati demikian, PSG tetaplah ancaman bagi Liverpool dengan lini serang yang mereka miliki.

Breaking News Paris Saint-Germain Liverpool Parc des Princes Liga Champions
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.336

Berita Terkait

Italia
Liga Champions: Hadapi Tim Norwegia, Inter Milan Pantang Anggap Remeh
Inter Milan akan memainkan play-off fase gugur Liga Champions melawan tim Norwegia, Bodo/Glimt, dan Cristian Chivu pantang anggap remeh.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Liga Champions: Hadapi Tim Norwegia, Inter Milan Pantang Anggap Remeh
Liga Indonesia
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Layvin Kurzawa dan Eliano Reijnders memiliki posisi yang sama.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Jadwal
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib saat ini memuncaki klasemen sementara dengan 41 poin dari 18 laga.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Persib Bandung kalah dari Persis Solo pada pertemuan Liga 1 musim lalu.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Liga Indonesia
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Persis Solo juga merekrut striker asal Ukraina.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Prediksi
Prediksi Hasil Laga Liverpool vs Newcastle United Versi Superkomputer: Bidik Kemenangan Pertama pada 2026
Superkomputer memprediksi hasil laga pekan 24 Premier League antara Liverpool vs Newcastle United di Anfield.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi Hasil Laga Liverpool vs Newcastle United Versi Superkomputer: Bidik Kemenangan Pertama pada 2026
Italia
Domino Efek Transfer Inter Milan: Frattesi Diincar Forest, Bidik Curtis Jones sebagai Pengganti
Inter Milan aktif jelang akhir bursa transfer musim dingin 2026. Kabarnya, Inter mengincar gelandang Liverpool, Curtis Jones, jika Davide Frattesi pergi.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Domino Efek Transfer Inter Milan: Frattesi Diincar Forest, Bidik Curtis Jones sebagai Pengganti
Liga Indonesia
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Sebelumnya, sang gelandang dipinjamkan Persib Bandung ke Bhayangkara FC.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Liga Indonesia
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Tim berjulukkan Mutiara Hitam itu kini berada di posisi pertama dengan mempunyai 37 poin, usai kalahkan Persiku.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Lainnya
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Bandung bjb Tandamata akan memulai putaran kedua Proliga 2026 dengan menghadapi Jakarta Pertamina Energi, Minggu (1/2).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Bagikan