Neymar dan Hantu Cedera di Piala Dunia

Neymar terancam absen hingga Piala Dunia 2022 berakhir karena cedera.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Jumat, 25 November 2022
Neymar dan Hantu Cedera di Piala Dunia
Neymar (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kemenangan Brasil atas Serbia pada laga perdana grup G Piala Dunia 2022 harus dibayar mahal. Bintang utama Selecao, Neymar mengalami cedera dan terancam absen hingga akhir turnamen.

Dalam laga yang berlangsung di Lusail Stadium, Jumat (25/11) dini hari WIB, Brasil mengalahkan Serbia dengan skor 2-0. Kemenangan ini mengantarkan Tim Samba ke puncak klasemen sementara.

Dua gol kemenangan Brasil diborong oleh Richarlison. Sementara Neymar tampil selama 80 menit sebelum ditarik keluar dan digantikan Antony.

Baca Juga:

Bintang Laga Brasil Vs Serbia: Richarlison Menjawab Keraguan

Hasil dan Klasemen Grup G-H Piala Dunia 2022: Brasil Panaskan Mesin

Piala Dunia 2022: Misi Timnas Brasil Beri Kado Perpisahan untuk Tite

Neymar keluar lapangan dengan kondisi cedera di bagian pergelangan kaki. Ia bahkan tertangkap kamera menitikkan air mata di bangku cadangan.

Dalam pertandingan ini, Neymar seolah memang menjadi incaran para pemain Serbia. Ia dilanggar sebanyak sembilan kali yang merupakan rekor terbanyak dalam satu laga di Piala Dunia 2022.

Neymar juga menjadi pemain yang paling banyak dilanggar dalam satu laga pada Piala Dunia 2018 silam. Ketika itu ia dijatuhkan sebanyak 10 kali pada laga perdana kontra Swiss.

Menariknya, Neymar kali itu juga mengalami cedera dan diragukan bisa melanjutkan kiprahnya. Namun ketakutan tersebut akhirnya tak terbukti.

Neymar dan cedera seolah sebuah kepastian pada ajang Piala Dunia. Pada edisi 2014, ia mengalami cedera parah pada laga perempat final kontra Kolombia dan memaksanya mengakhiri turnamen lebih cepat.

Pelatih Timnas Brasil, Tite yakin Neymar tidak akan mengalami nasib seperti delapan tahun lalu. Peluangnya untuk bermain pada pertandingan selanjutnya masih terbuka.

“Anda bisa mempercayai, Neymar akan bermain di sisa laga Piala Dunia. Anda dapat benar-benar yakin akan hal ini, Neymar akan bermain di Piala Dunia!" tegas Tite.

Tim dokter Brasil mengonfirmasi Neymar mengalami bengkak di pergelangan kakinya. Namun dibutuhkan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui seberapa parah lukanya.

Neymar Timnas Brasil Piala dunia 2022 Piala Dunia 2022 Qatar Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Berikut ini informasi mengenai jadwal siaran langsung Persebaya vs Persija, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Italia
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Kiper asal Spanyol itu mengatakan akhirnya menemukan ketenagan dan kedamaian di Fiorentina.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Inggris
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Florian Wirtz menjalani awal yang kurang mengesankan sejak bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Inggris
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liverpool dan Manchester United akan bertemu di pekan kedelapan Premier League 2025-2026 di Anfield, Minggu (19/9) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liga Indonesia
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Persija akan menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Inggris
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Salford City, yang dimiliki bersama oleh ikon sepak bola David Beckham dan Gary Neville, telah menyelesaikan transfer mantan striker AC Milan dan Liverpool Fabio Borini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Jadwal
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025
Nottingham Forest akan menjamu Chelsea di City Ground pada pekan kedelapan Premier League, Sabtu (18/10).
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025
Inggris
Mendapat Dukungan dari Bos Manchester United, Begini Respons Ruben Amorim
Meski menganggap penting dukungan yang diberikan Sir Jim Ratcliffe, pelatih Manchester United Ruben Amorim mengatakan tidak ada yang pasti tentang masa depan sepak bola.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mendapat Dukungan dari Bos Manchester United, Begini Respons Ruben Amorim
Liga Indonesia
Bojan Hodak Berikan Catatan Usai Persib Gasak PSBS 3-0
Pada laga tersebut, Persib Bandung menang dengan skor 3-0.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 18 Oktober 2025
Bojan Hodak Berikan Catatan Usai Persib Gasak PSBS 3-0
Bagikan