Negredo Hattrick, Gilas CSKA Moscow 5-2, City Lolos Ke Fase Knockout
Negredo Hattrick, Gilas CSKA Moscow 5-2, City Lolos Ke Fase Knockout
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Manchester- Manchester City kembali menunjukkan performa trengginas. Setelah menggasak Norwich City tujuh gol tanpa balas di Liga Inggris, tim besutan Manuel Pellegrini ini menggilas CSKA Moscow dengan skor 5-2, dalam matchday keempat Liga Champions Grup D.
Tampil dengan skuad terbaiknya, The Citizens langsung menggebrak dari peluit pertandingan dibunyikan. Hasilnya, Sergio Aguero berhasil membawa City unggul di menit ketiga melalui sepakan dari titik putih. Menantu dari Diego Maradona ini pun berhasil mencetak gol keduanya di pertandingan ini, di menit ke-21 setelah berhasil memanfaatkan umpan Samir Nasri dengan baik.
,
Pertandingan berjalan setengah jam, Giliran tandem Aguero di lini depan City, Alvaro Negredo berhasil memperlebar keunggulan City atas CSKA Moscow menjadi 3-0. Bomber asal Spanyol ini sukses menonversi umpan Sergio Aguero menjadi gol.
Di injury time babak pertama, CSKA Moscow berhasil memperkecil kedudukan menjadi 3-1 melalui striker asal Pantai Gading, Seydou Doumbia. skor 3-1 bertahan hingga turun minum.
Babak kedua dimulai, Yaya Toure dkk langsung tancap gas. Enam menit babak kedua berjalan, Alvaro Negredo kembali mencatatkan dirinya di papan skor dan membawa City unggul 4-1 atas CSKA Moscow.
Berselang 20 menit, kali ini giliran CSKA Moscow yang mendapat hadiah penalti dari wasit Carlos Velasco asal Spanyol. Seydou Doumbia sukses menjalan tugasnya dengan baik sebagai eksekutor dan memperkecil skor menjadi 4-2.
Namun,di penghujung pertandingan, Alvaro Negredo kembali menjebol gawang CSKA yang membuat City unggul 5-2 sekaligus mencatatkan dirinya sebagai pencetak hattrick. Skor 5-2 bertahan hingga pertandingan usai.
Dengan hasil ini, City menempel ketat pemuncak klasemen Grup D, Bayern Muenchen di posisi runner-up dengan raihan sembilan poin dari hasil tiga kali menang dan satu kali kalah. Kemenangan ini sekaligus memastikan City lolos ke fase knockout Liga Champions musim ini bersama Bayern Muenchen.
Posts
11.190
Berita Terkait
Liga Champions
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Perburuan gelar Liga Champions ke-16 yang akan memperpanjang rekor Real Madrid belum terhenti, namun harus menempuh jalur lebih panjang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Arsenal memastikan tempat mereka di babak 16 besar Liga Champions dengan rekor sempurna.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Inggris
Arsenal di Liga Champions: Sapu Bersih Kemenangan, Mencetak 23 Gol
Arsenal arahan Mikel Arteta mengakhiri fase liga di Liga Champions musim ini dengan sapu bersih kemenangan, usai mengalahkan Kairat dengan skor 3-2.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Inggris
Liga Champions: Liverpool Hindari Play-off, Arne Slot Lega
Arne Slot, pelatih Liverpool, lega The Reds menghindari fase play-off Liga Champions usai menang telak 6-0 atas Qarabag.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Spanyol
Real Madrid Tersingkir dari Delapan Besar, Layak Kalah saat Melawan Benfica
Raja Eropa dengan 15 titel Liga Champions, Real Madrid, layak kalah saat melawan Benfica dan kini tersingkir dari delapan besar fase liga.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Inggris
Tembus 16 Besar, Chelsea Diharapkan Bertahan Lebih lama di Liga Champions
Pelatih Chelsea, Liam Rosenior, berharap The Blues dapat bertahan lama di Liga Champions setelah menembus 16 besar pasca menang 3-2 atas Napoli.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Liga Champions: Drama di Lisbon, Kiper Benfica Ciptakan Momen Magis dan Singkirkan Real Madrid dari Delapan Besar
Benfica lolos dramatis menjaga asa lolos ke fase gugur Liga Champions melalui kemenangan 4-2 atas Real Madrid.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Italia
Liga Champions: Juara Bertahan Serie A Disingkirkan Chelsea, Rekor Buruk Antonio Conte Berlanjut
Perjalanan juara bertahan Serie A, Napoli, di Liga Champions musim ini berakhir dini usai kalah 2-3 lawan Chelsea. Rekor buruk Antonio Conte pun berlanjut.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Drawing ini melibatkan tim yang finis dari peringkat sembilan hingga 24 di fase liga Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Delapan tim yang finis di delapan besar klasemen lolos langsung ke 16 Besar, sementara 16 lainnya di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026