NBA Usung Format Baru untuk Musim 2020-2021
BolaSkor.com - NBA akan menggunakan format baru untuk musim 2020-21. Pada format baru tersebut akan ada turnamen playoff untuk menentukan unggulan ketujuh dan kedelapan dalam pascamusim 2020-2021.
Musim yang dipersingkat itu akan dimulai pada 22 Desember, dengan masing-masing tim memainkan 72 pertandingan dibanding biasanya 82 pertandingan untuk memungkinkan playoff selesai pada Juli dan para pemain bisa mengikuti Olimpiade.
Baca Juga:
Hijrah ke Australia dan Karier Berliku LaMelo Ball
Ingin Gabung Nets, James Harden Ogah Perpanjang Kontrak di Rockets
Perubahan terbesar pada format musim ini adalah metode baru untuk menentukan delapan tim teratas pascamusim dari Wilayah Timur dan Barat.
Sebelumnya, delapan tim teratas pada masing-masing wilayah maju ke babak playoff. Musim ini, liga berencana untuk memainkan turnamen mini di antara tim yang menempati posisi ketujuh hingga ke-10 untuk menentukan unggulan ketujuh dan kedelapan.
Format serupa digunakan musim lalu ketika liga dimulai kembali dalam gelembung di Orlando setelah terhenti selama empat bulan karena pandemi virus corona baru.
Di bawah format baru itu, tim dengan persentase kemenangan tertinggi ketujuh di setiap wilayah akan memainkan pertandingan kandang melawan tim dengan persentase kemenangan tertinggi kedelapan di wilayahnya. Pemenang dari pertandingan tersebut akan menjadi unggulan ketujuh.
Tim yang kalah dari pertandingan tersebut kemudian akan melawan pemenang playoff antara tim urutan kesembilan dan kesepuluh untuk menempati unggulan kedelapan dan tempat terakhir pada playoff.
Merekayasa playoff adalah perubahan paling signifikan pada format liga yang diumumkan pada Selasa.
Jadwal lengkap untuk musim 2020-2021 akan diluncurkan secara bertahap, dengan paruh pertama musim diumumkan selama kamp pelatihan pramusim.
Yusuf Abdillah
9.580
Berita Terkait
Direstui AS Trencin, Marselino Ferdinan Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
Curahan Hati Rizky Ridho Usai Teken Kontrak Baru Persija di Persija Jakarta
Secercah Harapan dalam Upaya AC Milan Merekrut Robert Lewandowski
Puluhan Komunitas Berebut Ratusan Juta di Ajang Neobank Padel Tournament 2025
Turun Gunung, Zinedine Zidane Sudah Tentukan Klub yang Akan Dilatih
Didemo Suporter, Erick Thohir Akui Kekurangan PSSI
AC Milan Serius Pertimbangkan Balikan dengan Thiago Silva
Perpanjang Kontrak di Persija hingga 2028, Peluang Rizky Ridho Abroad Tetap Terbuka
Cetak Hat-trick Lawan Armenia, Bruno Fernandes: Itu Bukan Penampilan Terbaik Saya
Prediksi dan Statistik Belanda vs Lithuania: Minimal Imbang