Nama Lewis Hamilton yang Abadi di Sirkuit Silverstone
BolaSkor.com - Pengelola Sirkuit Silverstone mengumumkan bakal mengabadikan nama Lewis Hamilton. Nama Hamilton bakal digunakan untuk lintasan pit guna menghormati pencapaiannya.
Hamilton memenangi gelar F1 ketujuh sepanjang kariernya pada 2020. Pencapaian tersebut membuatnya menyamai pembalap legendaris, Michael Schumacher.
Prestasi tersebut membuat Hamilton sampai mendapat gelar kebangsawanan dari Kerajaan Inggris. Tak sampai di situ, namanya abadi sebagai pit di Sirkuit Silverstone.
Baca Juga:
Sebastian Vettel Ramalkan Pria yang Mendepaknya Bakal Hancurkan Ferrari
Mulai Membaik, Bisakah Lewis Hamilton Tampil di F1 GP Abu Dhabi?
David Coulthard selaku pengelola Sirkuit Silverstone mengaku bangga dengan perubahan tersebut. Ini sekaligus pertama kali nama seseorang abadi di sirkuit itu.
"Saya merasa senang dengan kapasitas saya sebagai Presiden BRDC (pengelola Sirkuit Silverstone). Kami membagikan kabar ini kepada Hamilton," kata Coulthard.
"Pertama kali sepanjang sejarah Sirkuit Silverstone. Sebelumnya, tidak pernah ada bagian dari sirkuit ini yang dinamakan dari individu."
"Hamilton merupakan bagian dari sejarah. Sebagai petinggi sirkuit inii, saya merasa tidak ada cara lebih baik ketimbang menamainya sebagai lintasan pit," lanjutnya.
Hamilton mengunci gelar F1 2020 pada bulan lalu. Tepatnya saat dia beraksi di F1 GP Turki pada 15 November silam dengan memenangi seri tersebut.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen