Naik ke Tim Pabrikan, Quartararo Bawa Segudang Ide
BolaSkor.com - MotoGP 2021 akan menjadi babak baru bagi karier Fabio Quartararo. Rider asal Prancis itu mendapat promosi ke tim pabrikan.
Quartararo secara tidak langsung menggusur posisi Valentino Rossi. Menggantikan sosok penting di pabrikan asal Jepang itu tentu tidak mudah.
“Untungnya, Quartararo sudah punya bekal. Ada segudang ide yang dimiliki pembalap berusia 21 tahun untuk meningkatkan performa motor Yamaha.
Pengalaman saya di MotoGP tidak banyak, tapi saya punya beberapa ide untuk Yamaha untuk meningkatkan motor dan membuatnya kompetitif," kata Quartararo dikutip dari GPOne.
Baca Juga:
Lorenzo Savadori dan Mendung yang Tak Kunjung Pergi dari Aprilia
“Saya akan berbicara dengan mereka untuk memahami apa yang perlu dilakukan, karena kami berdua percaya pada proyek ini,"
Pada MotoGP 2019, Quartararo membuktikan kualitas dengan merebut tiga kemenangan. Sayang, rider berjuluk El Diablo itu belum beruntung karena tak berhasil menjadi juara dunia.
Akan tetapi, berbekal pengalaman yang ada, Quartararo percaya diri bisa lebih baik pada MotoGP 2021. “Saya tahu mereka sedang berusaha dan saya yakin kami akan menemukan cara untuk memulai kembali dan menyelesaikan masalah kami,” ujar Quartararo.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat