Nagelsmann Sindir Performa Bak Roller Coaster MU di Liga Champions

Sempat memimpin klasemen, Manchester United kini terancam gagal lolos dari fase grup.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Selasa, 08 Desember 2020
Nagelsmann Sindir Performa Bak Roller Coaster MU di Liga Champions
Pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Performa Manchester United sepanjang fase grup Liga Champions 2020-2021 naik turun seperti roller coaster. Hal itu membuat Julian Nagelsmann selaku pelatih RB Leipzig melontarkan sindiran.

Undian memasukkan Manchester United ke grup H yang dianggap sebagai grup neraka. Hal itu tak lepas dengan bersatunya RB Leipzig dan Paris Saint-Germain (PSG) yang berstatus semifinalis dan finalis musim lalu di grup ini.

Satu tim lain yang tergabung di grup ini adalah Istanbul Basaksehir. Wakil Turki itu tak bisa diremehkan karena memiliki sejumlah pemain bekas klub besar yang memasuki masa penghujung karier.

Baca Juga:

Prediksi RB Leipzig Vs MU: Kemenangan Jadi Harga Mati

Agen Pogba Beraksi Kembali, Disarankan Pergi dari MU Secepat Mungkin

Demi Kebaikan MU, Juan Mata Harap Lionel Messi Tidak ke Manchester City

Manchester United vs RB Leipzig

Kondisi ini membuat tak banyak orang yang berani menjagokan Manchester United dapat lolos ke babak 16 besar. PSG dan Leipzig dianggap lebih berpeluang.

Namun Manchester United sempat memutarbalikkan prediksi saat mengalahkan PSG dan Leipzig pada dua laga perdana. Dua kemenangan itu membuat langkah Setan Merah untuk lolos dari grup ini terbuka lebar.

Sayang penampilan Manchester United justru menurun setelah itu. Kekalahan atas istanbul Basaksehir dan PSG membuat nasib wakil Inggris itu berubah 180 derajat.

Manchester United kini terancam gagal lolos dari fase grup dan terlempar ke Liga Europa. Hal itu akan terjadi andai mereka takluk saat bertandang ke markas Leipzig pada laga terakhir di Red Bull Arena, Rabu (9/12) pukul 03.00 dini hari WIB.

"Sebagian besar fase grup mereka lewati dengan duduk di peringkat pertama. Sekarang jika kalah, mereka mungkin tidak pergi ke fase gugur," sindir Nagelsmann.

Nagelsmann seolah lupa Leipzig sempat dihancurkan Manchester United dengan skor 5-0 saat bertandang ke Old Trafford, akhir Oktober lalu. Saat itu tim asuhannya dibuat tak berdaya.

Nagelsmann kini berambisi untuk membalas dendam. ia merasa Leipzig saat itu tak layak kalah dengan skor telak.

Kami tidak bisa mengatakan mereka bermain bagus saat itu, tapi mereka bertahan dengan sangat baik. Kami lebih baik dalam permainan tapi sedikit terlalu takut pada awalnya," pungkasnya.

Manchester United RB Leipzig Liga Champions Julian Nagelsmann Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Inggris
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Kontrak Harry Maguire akan berakhir di akhir musim ini dan Manchester United tengah mencari penggantinya, membidik bek Nottingham Forest: Murillo
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Inggris
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Legenda Manchester United, Wayne Rooney, melihat Michael Carrick sebagai sosok yang tepat melatih klub saat ini.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Berita
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Indonesia Rising Stars Award menjadi terobosan cemerlang dari Sarga.co untuk mengapresiasi insan berkuda di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bagikan