Nada Pesimistis Barcelona Terkait Nasib Ousmane Dembele
BolaSkor.com - Proses perpanjangan kontrak Ousmane Dembele yang rumit membuat Barcelona mulai hilang kesabaran. Nada pesimistis mulai terdengar dari petinggi Blaugrana.
Bukan rahasia lagi kalau Barcelona ingin memperpanjang kontrak Dembele yang habis akhir musim ini. Winger berkebangsaan Prancis itu masuk rencana jangka panjang klub di bawah arahan Xavi Hernandez.
Selain itu, Barcelona tentu tak mau kehilangan Dembele secara cuma-cuma. El Barca harus mengeluarkan dana sekitar 135 juta euro saat membelinya dari Borussia Dortmund pada musim panas 2017.
Baca Juga:
Gagal Perpanjang Kontrak, Barcelona Ingin Tukar Dembele dengan Martial
Dembele Tolak Perpanjangan Kontrak Barcelona, Xavi Merespons
Ousmane Dembele Terancam Batal Perpanjang Kontrak di Barcelona
Namun usaha Barcelona untuk memperpanjang kontrak Dembele menemui banyak hambatan. Negosiasi yang sudah berjalan berbulan-bulan kini menemui jalan buntu.
Dembele dikabarkan tak cocok dengan skema gaji yang ditawarkan Barcelona. Bahkan ada tuntutan kenaikan upah yang enggan dipenuhi klub karena masih mengalami krisis finansial.
Wajar jika Barcelona mulai ragu untuk bisa mempertahankan Dembele. Pandangan tersebut disampaikan langsung oleh sang Direktur sepak bola, Mateu Alemany.
“Sudah ada kontak dengan perwakilan pemain selama lima bulan. Mereka tahu posisi klub, kami ingin dia bertahan dan mereka tahu itu,” kata Alemany kepada Sport.
"Saya tidak tahu apakah negosiasi ini bisa berkembang lebih jauh. Mereka tahu semua skenario dan kami menunggu jawaban pasti darinya."
Pernyataan Alemany menjadi alarm bagi para peminat Dembele. Bukan tidak mungkin Barcelona akan mencoba menjualnya pada bursa transfer musim dingin.
Perpanjangan kontrak Dembele memang menjadi salah satu fokus Barcelona. Kesepakatan ini akan membuka jalan mereka untuk mendaftarkan Ferran Torres ke LaLiga dan mendatangkan pemain baru lainnya.
6.514
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris