Mulai MotoGP 2021, KTM Bukan Lagi Tim Penggembira

KTM menatap gelar juara dunia pada MotoGP 2021.
Andhika PutraAndhika Putra - Sabtu, 02 Januari 2021
Mulai MotoGP 2021, KTM Bukan Lagi Tim Penggembira
Miguel Oliveira (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bos KTM, Stefan Pierer, mulai menatap MotoGP 2021 dengan target besar. Pabrikan asal Austria itu tak mau sekadar menjadi penggembira.

Prestasi yang didapat pada MotoGP 2020 menjadi bekal KTM. Raihan tiga kemenangan membuat KTM kini layak dianggap kandidat juara dunia.

KTM merebut podium tertinggi lewat Miguel Oliveira dan Brad Binder. Oliveira memenangi dua balapan di Styria dan Portugal.

KTM memulai debut di MotoGP sejak 2017. Hanya perlu setahun bagi KTM merebut podium pertama mereka lewat Pol Espargaro dalam balapan hujan.

“Kami tak berpartisipasi untuk meramaikan kompetisi. Namun, kami akan punya kesabaran yang cukup untuk menanti. Toh kami memang harus menunggu 7-8 tahun sebelum akhirnya juara di Reli Dakar dan AMA Supercross. Kami pun takkan menyerah sebelum jadi juara juga di MotoGP," ungkap Pierer dikutip dari Speedweek.

Baca Juga:

Valentino Rossi Sebaiknya Berbagi Panggung ke Pembalap Lain

Suzuki Butuh Tim Satelit Segera, Valentino Rossi Mungkin Merapat

“Kami berhasil memenuhi dan melampaui target 2020. Motor kami ramah pada berbagai tipe rider untuk menang, bertarung di papan atas, dan memberi kesempatan baik kepada para debutan, seperti Brad dan Iker. Jadi, target kami tahun depan adalah ikut memperebutkan gelar, dan jika memungkinkan, bahkan menyabetnya," lanjutnya.

Perjalanan merebut gelar juara dunia MotoGP tidak mudah memang. Namun, KTM percaya hal itu mulai realistis saat ini.

“Kami tahu betapa sulitnya persaingan di MotoGP. Tapi saya sepakat dengan Stefan. Pada suatu titik, gelar harus jadi target. Kapan itu bisa terwujud, tak bisa diprediksi, apalagi jika mengingat tahun ini banyak kejutan. Namun, kami jelas ada di posisi yang baik," ujar CSO KTM, Hubert Trunkenpolz.

Breaking News Motogp MotoGP 2021 KTM
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Timnas
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Thom Haye menuding ada berbagai pihak yang membuat kekacauan usai Timnas Indonesia gagal ke Piala Dunia 2026.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Liga Indonesia
Laga Persija Vs PSIM di SUGBK Akan Diwarnai Koreo Spesial dari The Jakmania
Persija akan menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11). Laga ini bertepatan dengan HUT ke 97 Macan Kemayoran.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Laga Persija Vs PSIM di SUGBK Akan Diwarnai Koreo Spesial dari The Jakmania
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Barcelona
Chelsea akan menjamu Barcelona di Stamford Bridge pada matchday kelima Liga Champions, Rabu (26/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Barcelona
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Barcelona: Rapor Buruk Blaugrana di Stamford Bridge
Pertarungan sengit akan tersaji di Stamford Bridge pada matchday kelima Liga Champions 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Barcelona: Rapor Buruk Blaugrana di Stamford Bridge
Inggris
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Laga Manchester United melawan Everton di Old Trafford, Selasa (25/11) dini hari WIB, diwarnai kejadian menarik ketika pemain tim tamu Idrissa Gueye diusir wasit setelah memukul rekan setimnya.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Inggris
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford
David Moyes telah gagal meraih kemenangan dalam 17 pertandingan Premier League sebelumnya di Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford
Hasil akhir
Hasil Premier League: Lawan 10 Pemain Everton, Manchester United Tumbang di Old Trafford
Manchester United kalah tipis 0-1 dari Everton di laga lanjutan Premier League, Selasa (25/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Hasil Premier League: Lawan 10 Pemain Everton, Manchester United Tumbang di Old Trafford
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester United vs Everton, Live Sebentar Lagi
Nonton Manchester United vs Everton dini hari ini! Simak jadwal lengkap dan link streaming resmi Premier League 2025/2026. MU incar tiga poin untuk tembus zona Liga Champions bertepatan dengan satu tahun kepemimpinan Ruben Amorim!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester United vs Everton, Live Sebentar Lagi
Bulu Tangkis
Daftar Wakil Indonesia di BWF World Tour Finals 2025: Hanya Ganda Putri yang Absen
Lima wakil Indonesia akan bertarung pada ajang yang digelar di Hangzhou, China, 17-21 Desember 2025 mendatang.
Tengku Sufiyanto - Senin, 24 November 2025
Daftar Wakil Indonesia di BWF World Tour Finals 2025: Hanya Ganda Putri yang Absen
Liga Indonesia
Sembuh DBD, Federico Barba Sudah Latihan bersama Persib
Kini, pemain yang pernah membela Como 1907 di Liga Italia ini pun sudah ikut berlatih bersama Persib Bandung.
Tengku Sufiyanto - Senin, 24 November 2025
Sembuh DBD, Federico Barba Sudah Latihan bersama Persib
Bagikan