MU dan Chelsea Bersaing Datangkan Luke Shaw?
Manchester - Usai berhasil melabuhkan Juan Mata di Old Trafford sebagai pemain Manchester United, Kini Bek kiri Southampton, Luke Shaw, dikabarkan masuk dalam target pinangan David Moyes. Pemain muda berbakat milik Southampton tersebut dianggap oleh The Red Devils akan menjadi pembelian yang bagus untuk memperkokoh lini belakang tim. Namun, usaha United untuk merekrut Shaw tidak akan mudah. Berdasarkan laporan dari The Mirror, Chelsea disebutkan telah siap menawarkan proposal senilai 25 juta poundsterling kepada klub Luke Shaw saat ini, tawaran itu melebihi penawaran 22 juta yang dikeluarkan oleh Manchester United. Bagi sang kreator Jose Mourinho, Shaw sendiri merupakan rekrutan yang bagus bagi Chelsea, yang dipastikan akan menjadi pengganti yang pas untuk Ashley Cole di lini belakang. Jika Mourinho benar-benar berhasil mendapatkan talenta 18 tahun milik Soton itu, maka ini akan jadi kesuksesan kedua Chelsea dalam mematahkan rencana transfer para pesaingnya. Sebelumnya, mereka juga berhasil menyikut Liverpool untuk mendapatkan Mohamed Salah dari Basel.
11.190
Berita Terkait
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
Pertama Sejak 1914-1915, Manchester United Memainkan Laga Paling Sedikit dalam Semusim
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester United vs Brighton, Waktu Bertanding Minggu (11/01) Pukul 23.30 WIB.
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana