Liga 1
Moussa Sidibe Yakin Persis Solo Tak Degradasi
Bolaskor.com - Winger Persis Solo, Moussa Sidibe, optimistis timnya tak akan terdegradasi dari kompetisi Liga 1, meski kini masih ada di zona merah.
Kemenangan atas Persebaya Surabaya dengan skor 2-1 di Stadion Manahan Solo, Jumat (7/2), memberi bukti bahwa Laskar Sambernyawa siap bangkit lagi. Ia pun sudah mencetak gol lagi setelah terakhir dia buat pada 10 Oktober 2024 ke gawang Borneo FC.
"Kami masih memiliki banyak kesempatan untuk bisa bertahan di Liga 1," kata Moussa Sidibe usai pertandingan.
Moussa menyebut situasi sulit berada di zona merah bukan kali ini saja dihadapi Persis Solo. Pada musim lalu, Persis Solo juga sempat berada di papan bawah sebelum kemudian bisa mengakhiri musim di peringkat tujuh klasemen akhir Liga 1.
Baca Juga:
Hasil Liga 1 2024/2025: Persita Menang, Persebaya Kalah Lagi
Dewa United FC Andalkan Alex Martins, Pelatih Persija Pamer 6 Pemain Termasuk Top Skorer Liga 1 2019
View this post on Instagram
Total ada 14 pertandingan tersisa bagi Persis Solo. Terdekat, Persis Solo akan bertandang ke Stadion Brawijaya menghadapi tuan rumah Persik Kediri pada 14 Februari 2025 mendatang.
"Kami sudah pernah mengalami situasi seperti ini, tetapi dengan bantuan para suporter, staf pelatih dan seluruh jajaran di klub, kami yakin akan keluar dari situasi ini," tegas Moussa Sidibe.
Mantan pemain Johor Darul Takzim ini menilai Persis Solo harus menentukan nasibnya sendiri, bukan bergantung pada hasil dari tim lain. Dengan skuat yang sudah lengkap dan tak ada pemain cedera, Moussa optimis hasil positif bisa diraih lagi.
"Ini semua tergantung dari tim kami sendiri," ungkap Moussa Sidibe.
Senada dengan Moussa, hal serupa turut diungkapkan bomber Persis Solo, Ramadhan Sananta. Kemenangan atas Persebaya Surabaya wajib dijadikan momentum untuk kembali ke jalur prestasi.
"Ini kemenangan yang sangat penting buat tim dan juga buat semuanya. Saya mengapresiasi teman-teman semua sudah bekerja keras, dan juga untuk suporter yang sudah kembali mendukung kami," ungkap Sananta. (Laporan Kontributor Putra Wijaya)
Tengku Sufiyanto
17.702
Berita Terkait
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Laga Persija Vs PSIM di SUGBK Akan Diwarnai Koreo Spesial dari The Jakmania
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Barcelona
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Barcelona: Rapor Buruk Blaugrana di Stamford Bridge
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford
Hasil Premier League: Lawan 10 Pemain Everton, Manchester United Tumbang di Old Trafford
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester United vs Everton, Live Sebentar Lagi