Mourinho Tetap Jagokan Arsenal & City Sebagai Juara Liga Inggris
Mourinho Tetap Jagokan Arsenal & City Sebagai Juara Liga Inggris
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
London - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho, tetap kukuh dengan pendapatnya terkait kandidat juara Liga Inggris musim ini. The Special One tetap menjagokan Arsenal dan Manchester City sebagai kandidat kuat juara, bukan tim besutannya.
Chelsea berhasil menjadi tim pertama yang mengalahkan Manchester City di kandangnya, Etihad Stadium, pada ajang Liga Inggris musim ini. Partai yang berlangsung di pekan ke-24 Liga Inggris itu berkesudahan dengan skor 1-0 berkat gol Branislav Ivanovic.
Kemenangan Chelsea ini membuat persaingan papan atas Liga Inggris menjadi kian seru. Arsenal saat ini duduk di puncak klasemen dengan raihan 55 angka. Posisi kedua ditempati Manchester City dengan 53 poin. Adapun, Chelsea berada di posisi ketiga dengan raihan nilai sama dengan City, hanya kalah selisih gol saja.
"Saya tidak mengatakan kami tidak akan juara. Saya mengatakan kami bukanlah kandidat. Saya mengatakan kami adalah tim luar. Saya mengatakan kami sedang bermain di liga kami sendiri, melawan diri kami sendiri, mencoba untuk berkembang menghadapi lawan lain, mencoba untuk meraih hasil terbaik," ungkap Mourinho dilansir Sky Sports.
"Kami bukanlah skuat seperti Manchester City dengan semua pemain yang berada dalam momen terbaik dalam karier mereka. Mereka semua bekerja bersama dalam waktu yang cukup lama. Seorang manajer (Manuel Pellegrini) datang dan tim sudah siap untuknya. Arsenal adalah contoh terbesar dari stabilitas, contoh terbesar dari seorang manajer (Arsene Wenger) yang bekerja dengan para pemain selama bertahun-tahun," ia menambahkan.
Chelsea malam nanti, Sabtu (8/2) WIB, menjalani pertandingan ke-25 mereka dengan menghadapi Newcastle United. Adapun, Manchester City bertandang ke markas Norwich City. Arsenal menghadapi partai super berat dengan melawat ke markas Liverpool, Stadion Anfield.
"Kami berbeda, kami baru mulai. Pada hari pertama pramusim mendatang, saya akan mengatakan 'ya, kami ada di sana dan kami menerima bahwa Chelsea adalah kandidat juara'. Hari ini, tidak," demikian Mourinho.
Posts
11.190
Berita Terkait
Ragam
3 Laga Ketika Bayern Munchen Membantai Arsenal di Liga Champions
Bayern Munchen acapkali menjadi mimpi buruk bagi Arsenal di Liga Champions. The Gunners tak pernah menang sejak 2015-2016.
Arief Hadi - Rabu, 26 November 2025
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Manchester City vs Bayer Leverkusen, Tayang Rabu (26/11) Pukul 03.00 WIB
Jadwal siaran langsung beserta link live streaming pekan lima fase liga Liga Champions antara Manchester City vs Bayer Leverkusen di Etihad Stadium.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Prediksi
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Barcelona: Sama-sama Menggunakan Taktik 4-2-3-1
Chelsea akan menghadapi Barcelona pada lanjutan pekan lima fase liga Liga Champions di Stamford Bridge. Berikut prediksi susunan pemain kedua tim.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Inggris
Miliki Skuad Terbaik, Sudah Saatnya Arsenal Juara Premier League
Arsenal diklaim Nigel Winterburn memiliki skuad terbaik di era Emirates Stadium dan sudah seharusnya juara Premier League.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Prediksi
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Chelsea akan menjamu Barcelona pada lanjutan laga Liga Champions di Stamford Bridge dan berikut prediksi pemenang versi superkomputer.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Liga Champions
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Pertandingan Liga Champions Chelsea vs Barcelona bukan hanya sarat nostalgia, tetapi juga spesial untuk Marc Cucurella.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Berita
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Fans MU merapat. Kalian bisa ke Old Trafford dengan modal main gim sepak bola virtual
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Liga Champions
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Pelatih Barcelona Hansi Flick mengatakan skuad asuhannya siap menunjukkan kualitas terbaik menghadapi salah satu rival terbesar mereka.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Liga Champions
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Enzo Maresca menyadari ancaman besar yang dibawa Barcelona, terutama lewat gaya bermain agresif dan garis pertahanan tinggi.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Barcelona
Chelsea akan menjamu Barcelona di Stamford Bridge pada matchday kelima Liga Champions, Rabu (26/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025