Mourinho Terkejut Mikel Bisa Cetak Gol


London - Salah satu gol kemenangan Chelsea saat berhadapan melawan Derby County dicetak oleh John Obi Mikel. Gol pemain asal Nigeria itu membuat pelatih Jose Mourinho terkejut. Mengapa? Chelsea memastikan diri melangkah ke babak keempat Piala FA. Bertandang ke markas tim Divisi Dua, Derby County, Stadion The Ipro, The Blues menutup pertandingan dengan kemenangan dua gol tanpa balas, Minggu (5/1) malam WIB. The Blues tak mudah memenangkan pertandingan ini. Sepasang gol kemenangan pasukan Stamford Bridge tercipta pada babak kedua. Chelsea membuka angka melalui tandukan John Obi Mikel pada menit ke-66, setelah memanfaatkan umpan tembakan bebas Willian. Oscar menggandakan keunggulan The Londoners pada menit ke-71. "Saya tak pernah tahu Mikel memiliki kemampuan mencetak gol. Saya hanya tahu dia dapat bermain sebagai gelandang jangkar dengan baik dan tanpa kesalahan. Dia membaca permainan dengan baik, cerdas, dan aman. Tapi, saya tak pernah tahu bahwa dia memiliki rasa lapar mencetak gol," canda Mourinho dilansir situs resmi klub. "Ada senyum tersungging di wajahnya usai mencetak angka. Michael Essien memberinya ban kapten saat digantikan. Seharusnya Ashley Cole yang mengenakannya. Mungkin, hal itu memberinya kepercayaan diri lebih untuk mencetak angka," Mou menambahkan. Ya, Mikel memang jarang sekali berhasil mencatatkan namanya di papan skor. Gol tersebut menandai gol keempatnya selama delapan musim menjadi penghuni The Blues.
11.190
Berita Terkait
Tidak Mau Ambil Risiko, Chelsea Istirahatkan Cole Palmer hingga November
Cold Palmer, Merek Dagang Resmi Milik Cole Palmer
Arti Kemenangan Dramatis atas Liverpool buat Chelsea dan Enzo Maresca

Setelah Kalahkan Liverpool, Chelsea Kini Krisis Pemain Belakang

Arne Slot Uraikan Alasan Liverpool Kalah dari Chelsea

Saking Senangnya Chelsea Menang atas Liverpool, Enzo Maresca sampai Terkena Kartu Merah
Sederet Statistik Kemenangan 2-1 Chelsea atas Liverpool: Stamford Bridge Angker, The Reds Kalah Tiga Kali Beruntun
Hasil Premier League: Gol Telat Estevao Bawa Chelsea Tumbangkan Liverpool 2-1

Cara Menonton dan Link Streaming Chelsea vs Liverpool, Live Sebentar Lagi

Chelsea vs Liverpool: Stok Menipis, Enzo Maresca Kesulitan Pilih Bek Tengah
