Mourinho: Hasil Terbaik Adalah Menang!
Mourinho: Hasil Terbaik Adalah Menang!
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Lisbon - Jose Mourinho mengatakan jika tak akan terpengaruh dengan status favorit yang disematkan pada Chelsea. The Blues akan bertandang ke Estadio Jose Alvalade, markas Sporting Lisbon, dalam matchday 2 Grup G Liga Champions, (1/10) dinihari waktu Indonesia.
Meski Chelsea lebih diunggulkan dalam laga ini, Mourinho mengatakan jika menurutnya ia sendiri tak mengerti hal apa yang mendasari sebuah tim lebih diunggulkan dalam sebuah pertandingan di era sepak bola modern. Mourinho justru lebih mementingkan kemenangan dibanding menanggapi status Chelsea yang diunggulkan.
Menurut pandangan Mourinho, Sporting adalah sebuah tim yang memiliki koordinasi permainan yang sangat baik. Mou berkaca pada pertandingan antara Sporting kontra FC Porto pekan lalu. Meski berakhir imbang, Mourinho memiliki catatan tersendiri bagi klub asuhan Marco Silva tersebut.
"Saya tidak tahu apa artinya favorit dalam sepak bola, bagi kami hasil yang terbaik adalah kemenangan. kami akan mencoba untuk menang, satu pemikiran yang menginginkan kemenangan. Benfica dan Porto tak bisa mengalahkan mereka, Sporting memiliki kekuatan dan motivasi. Mereka mungkin berpikir hasil imbang sudah baik dalam pertandingan ini," ujar Mourinho dikutip UEFA.
Tidak lupa, Mourinho juga menceritakan pengalamannya saat menjadi asisten pelatih legendaris Inggris, Sir Bobby Robson, di Sporting Lisbon. Mourinho mengatakan jika merasa bangga pernah menjadi bagian dari Sporting dan banyak dapat pengalaman.
Meski demikian, Mourinho tidak akan mengedepankan sisi emosionalnya terhadap klub dimana ia memulai karier kepelatihannya tersebut. Mourinho tetap akan memaksimalkan timnya guna meraih poin penuh dalam laga ini.
"Saya merasa bangga pernah menghabiskan waktu disini sebagai asisten Sir Bobby Robson. Saya melakukan segalanya disini dan menjadi awal karier saya, sangat hebat. Sudah hampir 10 tahun saya tak menghadapi tim Portugal, tapi ini tidak akan menjadi pertandingan yang berbeda dengan pertanidngan lainnya," imbuhnya.
JANGAN LEWATKAN:
Posts
11.190
Berita Terkait
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Chelsea vs Pafos, Pertandingan Dimulai Kamis (22/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal live streaming dan siaran langsung Liga Champions Chelsea vs Pafos di Stamford Bridge.
Arief Hadi - Rabu, 21 Januari 2026
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Marseille vs Liverpool, Tanding di Stade Velodrome pada Kamis (22/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal live streaming dan siaran langsung Liga Champions Olympique Marseille vs Liverpool di Stade Velodrome.
Arief Hadi - Rabu, 21 Januari 2026
Italia
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Benfica, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Juventus vs Benfica di Liga Champions. Duel krusial di Allianz Stadium, live dini hari WIB.
Johan Kristiandi - Rabu, 21 Januari 2026
Jadwal
Link Streaming Slavia Praha vs Barcelona, Kamis 22 Januari 2026
Barcelona akan menghadapi Slavia Praha di Stadion Fortuna Arena pada pertandingan lanjutan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Rabu, 21 Januari 2026
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Slavia Praha vs Barcelona: Barca Diunggulkan Raih Tiga Poin
Superkomputer Opta memprediksi hasil Slavia Praha vs Barcelona di Liga Champions 2025/2026. Barcelona diunggulkan meraih kemenangan, meski tetap wajib waspada.
Johan Kristiandi - Rabu, 21 Januari 2026
Liga Champions
Marseille vs Liverpool: Arne Slot Kagumi Roberto De Zerbi
Arne Slot menyebut Roberto De Zerbi layak disebut sebagai salah satu pelatih terbaik dunia.
Yusuf Abdillah - Rabu, 21 Januari 2026
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Benfica: Bianconeri Wajib Waspada
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Benfica di Liga Champions 2025/2026. Bianconeri unggul tipis, tetapi peluang Benfica mencuri poin tetap terbuka.
Johan Kristiandi - Rabu, 21 Januari 2026
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Chelsea vs Pafos: Peluang Menang The Blues Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Chelsea vs Pafos di Liga Champions. Peluang menang The Blues sangat besar. Simak statistik dan peluang lengkapnya.
Johan Kristiandi - Rabu, 21 Januari 2026
Liga Champions
Slavia Praha vs Barcelona: Sejarah Dukung Blaugrana
Barcelona akan bertandang ke Slavia Praha di Stadion Fortuna Arena pada pertandingan lanjutan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Rabu, 21 Januari 2026
Liga Champions
Arsenal Sempurna, Mikel Arteta Bicara Soal Peluang Juara Liga Champions
Arsenal meraih hasil krusial saat tandang ke markas Inter Milan pada laga lanjutan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Rabu, 21 Januari 2026