Motor Yamaha untuk 2020 Tes di Brno Bulan Agustus, Rossi: Kenapa Tidak dari Dulu
BolaSkor.com - Tim pabrikan Yamaha akan menurunkan evolusi pertama dari motor Yamaha YZR-M1 untuk MotoGP 2020 pada sesi tes di Sirkuit Brno, Rep. Ceko, pada bulan Agustus.
Pembalap pabrikan Yamaha, Valentino Rossi pun memuji langkah timnya. Namun ia mempertanyakan kenapa tim asal Jepang ini tidak melakukan hal sama beberapa tahun terakhir.
Baca Juga:
Marc Marquez Kuasai Sesi Latihan Bebas Pertama MotoGP Katalunya
Sesi Latihan Bebas Kedua MotoGP Katalunya: Quartararo Tercepat, Marquez Terjun Bebas
Karena menurutnya, ini merupakan salah satu alasan Yamaha tertinggal dari Honda, Ducati, dan Suzuki musim 2019.
"Untuk alasan tertentu - yang tidak satu pun orang mengetahuinya - pada tahun lalu, motor baru (untuk musim 2019) tidak pernah muncul," Rossi menuturkan.
"Mungkin karena alasan itu pula, motor Yamaha punya gap besar dengan pabrikan lain. Saya harap kami punya sesuatu (saat tes di Brno), tapi saya tidak tahu," lanjut The Doctor.
Lebih lanjut ke depannya, Rossi berharap Yamaha terus mencoba motor baru untuk tahun berikutnya saat musim kompetisi belum berakhir.
Bos tim Yamaha, Massimo Meregalli jadi orang pertama yang mengatakan bahwa tim akan mencoba motor Yamaha YZR-M1 untuk musim 2020 pada bulan Agustus di Brno.
Meregalli menginformasikan hal tersebut usai Yamaha meraih hasil buruk pada MotoGP Italia, dua pekan lalu.*
2.794
Berita Terkait
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Tergusur dari Puncak Serie A, Para Pemain Napoli Ingin Singkirkan Antonio Conte?
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
AS Roma Pantas Bermimpi Raih Scudetto Musim Ini
Link Streaming Indonesia vs Honduras di Piala Dunia U-17 2025 10 November 2025, Live Sebentar Lagi di FIFA+
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Diminta Tampil Lepas Lawan Honduras