MotoGP Belanda, Pertaruhan Nasib Petrucci dan Lecuona

KTM akan mengevaluasi performa Danilo Petrucci dan Iker Lecuona.
Andhika PutraAndhika Putra - Kamis, 24 Juni 2021
MotoGP Belanda, Pertaruhan Nasib Petrucci dan Lecuona
Danilo Petrucci (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - MotoGP Belanda yang akan berlangsung pada 27 Juni mendatang tampaknya akan menjadi ajang pertaruhan nasib bagi dua pembalap tim KTM Tech3, Danilo Petrucci dan Iker Lecuona. Pasalnya pada seri tersebut, owner tim, Herve Poncharal akan turun langsung untuk menilai performa mereka.

Tercatat kedua pembalap tersebut hanya dikontrak hingga akhir musim ini. Dengan masuknya pembalap baru, Remy Gardner di musim depan, otomatis satu di antara mereka akan didepak dari tim.

Terlebih lagi keduanya saat ini dalam keadaan terpuruk. Petrucci hanya mampu menempati posisi ke-18 dalam klasemen sementara. Posisi Lecuona juga tidak terpaut terlalu jauh dengan rekan satu timnya. Dia hanya mampu meraih posisi ke-21 dalam klasemen sementara.

Melihat buruknya performa mereka, baik Petrucci maupun Lecuona memiliki kemungkinan yang sama untuk terdepak. Alhasil kedua pembalap itu harus saling bersaing untuk membuktikan performanya di depan Poncharal.

“Kita tahu kursi kedua dalam tim belum diputuskan secara jelas. Akan menarik untuk memonitor apa yang akan terjadi selama seri Belanda. Hal ini dilakukan sebagai bahan pertimbangan dalam keputusan final nanti siapa yang akan menjadi rekan Remy Gardner di 2022,” jelas Herve dikutip dari crash.net.

Baca Juga:

Mukjizat Itu Nyata, Marc Marquez Buktinya

Akankah Rossi Kembali ke Ducati?

Di tempat terpisah, Petrucci mengaku optimis pada seri Belanda nanti. Petrucci yakin pada perlombaan tersebut, dirinya dapat meraih hasil yang memuaskan.

“Assen merupakan salah satu sirkuit favorit saya. Lintasan yang sudah saya kenal dengan baik sejak berkompetisi di kejuaraan Eropa. Saya sudah tidak sabar untuk berkendara di sana. Apalagi kita telah menemukan settingan motor yang baik pada Minggu kemarin di Sachsenring,” kata Petrucci.

Namun, hal sebaliknya justru dialami oleh Lecuona. Tampaknya seri Belanda akan menyulitkannya dalam ajang pembuktian. Pasalnya kali pertama dia balapan di Sirkuit Assen dalam kompetisi MotoGP.

“Ini pertama kalinya saya balapan di Assen menggunakan mesin MotoGP, karena musim lalu kita tidak berlomba di sini. Seperti setiap seri, tujuan saya tetap sama. Saya ingin finish dan bertarung untuk masuk sepuluh besar,” ucap Lecuona.

Penulis: Bintang Rahmat

Breaking News Motogp MotoGP 2021 Iker lecuona KTM Danilo Petrucci
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Inggris
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Dominik Szoboszlai meminta rekan-rekan setimnya mempertahankan semangat juang mereka jika ingin mempertahankan gelar Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Inggris
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Pep Guardiola akan menjalani laga ke-1.000 dalam kariernya sebagai pelatih saat Manchester City menjamu Liverpool di Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Ragam
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liverpool akan menantang Manchester City di Etihad Stadium pada lanjutan Premier League 2025/2026. Meski dianggap underdog, The Reds punya tiga alasan kuat untuk pulang dengan tiga poin. Simak alasannya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Inggris
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Manchester United bertekad melanjutkan tren tidak terkalahkan saat menghadapi Tottenham di Tottenham Hotspur Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Jadwal
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Chelsea akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Premier League 2025-2026 di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Liga Indonesia
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Musim ini Persija sudah meraih dua kemenangan di Jawa Timur.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Italia
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jelang duel AC Milan vs Parma, Massimiliano Allegri akhirnya memberi isyarat masa depan Mike Maignan yang belum teken kontrak baru. Chelsea dan Bayern siap menampung?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Arema FC akan menjamu Persija di Stadion Kanjuruhan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Superkomputer Opta sudah memprediksi pemenang duel panas Tottenham vs Manchester United. Siapa yang lebih unggul? Hasilnya bikin fans terkejut!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Bagikan