MotoGP 2024
Momen Ducati Marquez Distut Bapak-bapak Pakai Supra
BolaSkor.com - Momen unik dan lucu sempat mewarnai jalannya tes pra-musim Sepang hari pertama. Dalam tes tersebut motor Ducati yang dikendarai Marc Marquez terpaksa di stut.
Peristiwa ini dibagikan langsung melalui akun Instagram resmi MotoGP, @motogp. Dalam salah satu postingannya terdapat video yang memperlihatkan motor Marquez di stut oleh Marshal menggunakan motor bebek.
"Apakah ini termasuk taksi pertama di musim ini?" tulis MotoGP.
View this post on Instagram
Terlihat dari unggahan video tersebut, diperkirakan motor Marquez distut lantaran mogok ketika menjalani tes pra-musim. Berdasarkan informasi dari crash.net, motor tersebut mogok karena permasalahan teknis.
"Di tikungan terakhir mereka bilang kecelakaan, padahal tidak. Ini hanya masalah teknis. Saya sampai ke gravel, tetapi tidak kecelakaan," kata Marquez.
"Selain itu saya juga mengalami masalah di tikungan kesembilan. Lalu saya pergi ke pit box. Ternyata ada masalah dengan motor Ducati, di mana mereka lantas menjelaskannya".
"Lalu saya berkata apa yang terjadi (dengan motornya). Mereka menjelaskan kepada saya sesuatu yang perlu saya pelajari. Saya memiliki kepercayaan diri dan saya mendapatkan momen ini," tambahnya.
Tidak hanya Marquez saja, Francesco Bagnaia dan Raul Fernandez juga dikabarkan mengalami nasib sial. Kedua pembalap tersebut terlibat kecelakaan hingga membuat mereka tidak dapat melanjutkan sesi tes pra-musim.
Penulis: Bintang Rahmat
Tengku Sufiyanto
17.884
Berita Terkait
Debut Buruk Alvaro Arbeloa, Real Madrid Cari Pelatih Baru
XSeries 2 Indonesia, Pertarungan Dua Goat Futsal Ricardinho dan Falcao
Calon Lawan Barcelona di Perempat Final Copa del Rey
AC Milan Kesulitan Kalahkan Como, Allegri Beberapa Kali Ubah Taktik
Hasil Copa del Rey: Kalahkan Racing Santander 2-0, Barcelona ke Perempat Final
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick