Moises Caicedo Bikin Manchester United Gigit Jari
BolaSkor.com - Manchester United dikabarkan semakin sulit mendatangkan pemain muda asal Ekuador, Moises Caicedo. Sang gelandang lebih cenderung bergabung dengan tim Premier League lainnya.
Manchester United terus melanjutkan langkah memboyong pemain muda. Sebelumnya, The Red Devils mendatangkan Amad Diallo dan Facundo Pellistri.
Menurut kabar yang berkembang di Inggris, Manchester United sedang mencoba memboyong penggawa Independiente del Valle, Moises Caicedo. Sejumlah kontak sudah dilakukan kedua kubu.
Baca Juga:
Solskjaer Konfirmasi Kepergian Satu Pemain Manchester United
5 Fakta Menarik dari Kemenangan Liverpool atas Aston Villa
Aston Villa 1-4 Liverpool: The Reds Hancurkan Tim U-23 Tuan Rumah
Manchester United terpesona dengan kemampuan Moises Caicedo sebagai gelandang. Caicedo dikenal sebagai gelandang yang kuat dalam membantu pertahanan.
Sang pemain digosipkan tertarik membela Manchester United. Moises Caicedo dikenal sebagai penggemar Setan Merah.
Namun, Manchester United menemui batu sandungan. Alasannya, Independiente tak berniat melepas Moises Caicedo pada Januari. Bahkan, jurnalis Ekuador, Sebastian Machado, menyebut Man United tak lagi dalam jalur memboyong Caicedo.
Tim yang justru paling berpeluang adalah Brighton & Hove Albion. Kedua tim dikenal punya hubungan yang baik pada bursa transfer. Apalagi, setelah kesepakatan saling menguntungkan pada transfer Billy Arce.
Manchester United memiliki target lain para sektor gelandang. Sejumlah media di Inggris melaporkan The Red Devils akan kembali memburu kapten Aston Villa, Jack Grealish. Namun, tawar menawar harga diprediksi akan ketat.
Johan Kristiandi
18.147
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester United vs Brighton, Waktu Bertanding Minggu (11/01) Pukul 23.30 WIB.
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan