Mohamed Salah Berharap Bisa Tampil Penuh di Final Liga Champions

Mohamed Salah berharap Liverpool tak mengulangi kesalahan musim lalu, di mana kalah dari Real Madrid pada laga final.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 29 Mei 2019
Mohamed Salah Berharap Bisa Tampil Penuh di Final Liga Champions
Mohamed Salah (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Gelandang serang Liverpool, Mohamed Salah, berambisi bermain penuh saat menghadapi Tottenham Hotspur pada laga final Liga Champions 2018-2019, di Wanda Metropolitano, Sabtu (1/5). Eks AS Roma tersebut berharap Liverpool keluar sebagai pemenang.

Mohamed Salah kembali membawa Liverpool melaju ke final Liga Champions. Pada babak semifinal, The Reds melakukan comeback luar biasa usai kalah 3-0 dari Barcelona pada leg pertama.

Mohamed Salah berharap Liverpool tak mengulangi kesalahan seperti musim lalu, di mana kalah dari Real Madrid pada laga final. Selain itu, Salah ingin tampil sepanjang pertandingan.

"Saya sangat senang bisa punya kesempatan bermain di final lainnya. Saya berharap bisa bermain penuh pada pertandingan kali ini," ungkap Salah kepada beIN SPORTS.

Pada tahun lalu, Mohamed Salah terpaksa keluar lapangan lebih cepat karena mengalami cedera. Ketika itu, Salah mendapatkan pelanggaran dari Sergio Ramos.

Baca juga:

Tottenham Hotspur Disarankan Parkirkan Harry Kane di Final Liga Champions

Alisson Ingin Ceritakan Perjalanan Liverpool di Liga Champions ke Anak dan Cucu

Mohamed Salah

"Saya sangat bersemangat untuk itu. Saya harap kami bisa memperbaiki apa yang terjadi pada musim lalu, mendapatkan hasil yang baik dan memenangi kompetisi," timpal sang pemain.

"Itu bukanlah hanya sebuah mimpi (mencetak gol dan membawa Liverpool menang). Saya berharap bisa menjadi kenyataan dan mencetak gol di final. Kemudian, memenangi Piala Afrika bersama timnas Mesir pada bulan depan,"

"Ini adalah final kedua kami. Kami kalah pada final pertama, namun semuanya terasa lebih baik dan kami punya lebih banyak pengalaman dibanging musim lalu."

Salah menuturkan, saat ini semua penggawa Liverpool dalam keadaan bersemangat. Terlebih, The Reds telah melaksanakan pemusatan latihan di Spanyol.

"Kami memiliki persiapan yang baik di Spanyol dan sangat baik mempersiapkannya di sana. Saat ini, tim sedang dalam kondisi mental terbaik. Jadi, saya berharap ini bisa menjadi keuntungan di final," kata Salah.

Liverpool Mohamed salah Liga Champions Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.788

Berita Terkait

Spanyol
Zlatan Ibrahimovic Desak AC Milan Rekrut Robert Lewandowski dari Barcelona
AC Milan telah meningkatkan upaya mereka untuk mendapatkan Robert Lewandowski dari Barcelona.
Yusuf Abdillah - Jumat, 14 November 2025
Zlatan Ibrahimovic Desak AC Milan Rekrut Robert Lewandowski dari Barcelona
Spanyol
Pedri Ungkap Impian yang Tidak Terwujud di Barcelona
Sejak bergabung dengan Barcelona pada 2019-2020, Pedri menjelma menjadi salah satu gelandang terbaik di Spanyol.
Yusuf Abdillah - Jumat, 14 November 2025
Pedri Ungkap Impian yang Tidak Terwujud di Barcelona
Piala Dunia
Vinicius Percaya Brasil Semakin Berkembang di Bawah Carlo Ancelotti
Vinicius Junior menegaskan bahwa di bawah pelatih Carlo Ancelotti, tim nasional Brasil akan semakin berkembang dan bisa bicara banyak di Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 14 November 2025
Vinicius Percaya Brasil Semakin Berkembang di Bawah Carlo Ancelotti
Timnas
Rizky Ridho Masuk Nomine Puskas Award 2025, Bersaing dengan Lamine Yamal
Rizky Ridho bersaing dengan bintang dunia lainnya, seperti Lamine Yamal hingga Declan Rice.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 14 November 2025
Rizky Ridho Masuk Nomine Puskas Award 2025, Bersaing dengan Lamine Yamal
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Prancis Lolos, Italia dan Portugal Masih Susah Payah
Inggris yang sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia 2026 menang 2-0 atas Serbia, Jumat (14/11) dini hari WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 14 November 2025
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Prancis Lolos, Italia dan Portugal Masih Susah Payah
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Moldova vs Italia, Live Sebentar Lagi
Nonton siaran langsung Moldova vs Italia dini hari ini! Gli Azzurri wajib menang demi menjaga peluang lolos ke Piala Dunia 2026 zona Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 13 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Moldova vs Italia, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inggris vs Serbia, Live Sebentar Lagi
Nonton siaran langsung Inggris vs Serbia dini hari ini! The Three Lions siap lanjutkan rekor sempurna di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 13 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inggris vs Serbia, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Carlos Eduardo Parreira Jadi Pelatih Baru Madura United
Pelatih anyar Madura United berasal dari Brasil, dan lama berkiprah di Liga Thailand.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 13 November 2025
Carlos Eduardo Parreira Jadi Pelatih Baru Madura United
Lainnya
Tim Renang Indonesia Bawa Pulang 12 Medali dari Islamic Solidarity Games 2025
Adellia dan kawan-kawan menyabet satu medali emas, lima perak, dan enam perunggu dari ISG 2025.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 13 November 2025
Tim Renang Indonesia Bawa Pulang 12 Medali dari Islamic Solidarity Games 2025
Timnas
Promosi, Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20?
Timnas Indonesia U-17 dan Nova Arianto bakal membentuk kerangka Timnas Indonesia U-20.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 13 November 2025
Promosi, Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20?
Bagikan