Mohamed Salah Belum Kehabisan Bensin

Kata siapa Mohamed Salah tak lagi tajam?
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 25 Oktober 2018
Mohamed Salah Belum Kehabisan Bensin
Mohamed Salah (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Liverpool mengandaskan perlawanan Red Star Belgrade empat gol tanpa balas dalam matchday ketiga Grup C Liga Champions 2018-2019, di Stadion Anfield, Rabu (24/10) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB. Mohamed Salah menorehkan catatan spesial pada duel tersebut.

Liverpool menguasai jalannya pertandingan. Total, The Reds melepaskan 21 peluang di mana 11 di antaranya mengarah ke gawang.

Keempat gol kemenangan Liverpool dikreasikan Roberto Firmino (20'), Mohamed Salah (45', 51' penalti) dan Sadio Mane (80'). Adapun empat peluang milik Red Star Belgrade tak ada yang membuahkan hasil.

Dua gol tambahan membuat Salah telah mengemas 50 gol untuk Liverpool di segala ajang. Hebatnya, pemain tim nasional Mesir itu hanya membutuhkan waktu 65 pertandingan.

Pencapaian itu sekaligus menepis anggapan miring yang belakangan ini menerpa Salah. Pemain 26 tahun tersebut dianggap mulai kehabisan bensin usai torehan golnya tak secepat musim lalu.

Padahal, bila membaca data dengan cermat, Salah sudah mendulang enam gol plus dua assist dalam 13 pertandingan pada musim 2018-2019. Jumlah tersebut menjadi satu di antara torehan terbaik di antara penggawa The Reds.

Tambahan tiga poin membuat Liverpool merangsek ke puncak klasemen sementara dengan mengumpulkan enam poin dari tiga pertandingan. Sementara itu, duel Paris Saint-Germain kontra Napoli berakhir sama kuat dengan skor 2-2.

Mohamed salah Liverpool Breaking News Liga Champions Red Star Belgrade
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.287

Berita Terkait

Liga Indonesia
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Persib Bandung kalah dari Persis Solo pada pertemuan Liga 1 musim lalu.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Liga Indonesia
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Persis Solo juga merekrut striker asal Ukraina.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Prediksi
Prediksi Hasil Laga Liverpool vs Newcastle United Versi Superkomputer: Bidik Kemenangan Pertama pada 2026
Superkomputer memprediksi hasil laga pekan 24 Premier League antara Liverpool vs Newcastle United di Anfield.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi Hasil Laga Liverpool vs Newcastle United Versi Superkomputer: Bidik Kemenangan Pertama pada 2026
Italia
Domino Efek Transfer Inter Milan: Frattesi Diincar Forest, Bidik Curtis Jones sebagai Pengganti
Inter Milan aktif jelang akhir bursa transfer musim dingin 2026. Kabarnya, Inter mengincar gelandang Liverpool, Curtis Jones, jika Davide Frattesi pergi.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Domino Efek Transfer Inter Milan: Frattesi Diincar Forest, Bidik Curtis Jones sebagai Pengganti
Liga Indonesia
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Sebelumnya, sang gelandang dipinjamkan Persib Bandung ke Bhayangkara FC.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Liga Indonesia
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Tim berjulukkan Mutiara Hitam itu kini berada di posisi pertama dengan mempunyai 37 poin, usai kalahkan Persiku.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Lainnya
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Bandung bjb Tandamata akan memulai putaran kedua Proliga 2026 dengan menghadapi Jakarta Pertamina Energi, Minggu (1/2).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Liga Indonesia
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Persija Jakarta sukses merebut tiga poin dari Persita Tangerang pada laga pekan ke-19 Super League 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Liga Indonesia
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Kelompok suporter Persija Jakarta, The Jakmania, terlihat hadir dalam laga kontra Persita Tangerang di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Berita
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Prime Kumite Championship 3 digelar di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Minggu (1/2). Total, ada 13 laga yang digelar.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Bagikan