Modric Berjanji Sama seperti Messi Jelang Piala Dunia 2018
BolaSkor.com - Kapten timnas Kroasia, Luka Modric, berharap bisa meraih kejayaan bersama timnya di Piala Dunia 2018. Bahkan, ia rela menukar seluruh trofi yang diraihnya bersama Real Madrid untuk meraih kerjaayaan di Rusia nanti.
Apa yang diucapkan Modric sama seperti Lionel Messi. Messi bermimpi bisa menjadi juara Piala Dunia 2018, setelah gagal membawa Argentina ke puncak kejayaan pada 2014 lalu usai dikalahkan Jerman 0-1. Messi pun siap menukar seluruh trofinya di Barcelona demi Piala Dunia.
Modric sendiri sudah meraih kejayaan di level klub bersama Real Madrid. Ia sudah meraih gelar Liga Champions, La Liga Spanyol, Copa Del Rey, Piala Super Spanyol, Piala Super Eropa, hingga Piala Dunia Antarklub.
Teranyar, pemain bernomor punggung 10 itu membawa El Real menjadi juara Liga Champions tiga kali berturur-turut, yakni tahun 2016, 2017, dan 2018.
"Musim (2017/2018) yang sangat sulit dan panjang bagi kami (Real Madrid). Di La Liga dan Copa del Rey, kami tidak bermain seperti yang kami harapkan. Namun, di akhir, kami memenangi trofi yang itu adalah paling penting (Liga Champions)," kata Modric, dikutip dari Goal.
"Saya senang menjadi bagian dari sejarah kesuksesan klub (Real Madrid). Saya akan menukar beberapa trofi yang saya menangi bersama Madrid untuk satu kesuksesan besar bersama Kroasia."
Kroasia berada di Grup D Piala Dunia 2018 bersama Argentina, Islandia, dan Nigeria. Kroasia menghadapi Nigeria pada laga perdana, 17 Juni mendatang.
Tengku Sufiyanto
17.708
Berita Terkait
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar