Modal Bagus Juventus Jelang Derby d'Italia

Juventus memiliki modal bagus jelang laga Derby d'Italia melawan Inter Milan.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 18 Oktober 2021
Modal Bagus Juventus Jelang Derby d'Italia
Juventus (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Perlahan tapi pasti, Juventus menemukan kembali momentum untuk menang meski hasil-hasil yang diraih belum memuaskan. Teranyar, Il Bianconeri menaklukkan AS Roma arahan Jose Mourinho.

Menjamu Il Giallorossi di Allianz Stadium, Senin (18/10) dini hari WIB, Juventus menang tipis 1-0 dari gol tunggal Moise Kean di menit 16. Juventus saat ini ada di urutan tujuh klasemen dengan raihan 14 poin, terpaut satu poin dari Roma di peringkat empat.

Meski belum tampil meyakinkan, kemenangan tetaplah kemenangan yang meningkatkan kepercayaan diri pemain. Apalagi jika mengingat tim arahan Massimiliano Allegri tanpa kemenangan (dua kekalahan) dari tiga laga awal Serie A musim ini.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Juventus Tekuk Roma

Jose Mourinho Klaim Roma Lebih Layak Menang daripada Juventus

Juventus Kalahkan Roma, Allegri: Saya Suka Menang 1-0

Massimiliano Allegri

"Saya suka hasil 1-0 karena ini hasil bagus, khususnya karena kami mencatatkan clean sheets lainnya," ucap Allegri kepada DAZN.

"Roma tim yang bagus secara teknik, mereka punya banyak pemain berkualitas dan menyebabkan masalah untuk kami di awal laga, kemudian kami mencetak gol yang bagus dan berkembang setelahnya."

Kemenangan di Waktu yang Tepat

Selepas laga melawan Roma, Juventus akan melawan Zenit Saint Petersburg di Liga Champions, kemudian dilanjutkan Derby d'Italia menghadapi Inter Milan di Serie A. Kemenangan melawan Roma datang di waktu yang tepat.

Allegri yang melatih di periode keduanya dengan Juventus, menilai timnya perlahan mulai mencapai permainan yang diinginkannya: tim yang solid, kuat dari sisi defensif, dan efisien.

“Kami memiliki pemain yang lebih cocok untuk melakukan serangan balik, itu adalah karakteristik mereka, jadi ketika kami mencoba memainkan bola, entah kami lengah atau menyulitkan lawan," tambah Allegri.

“Ini adalah kemenangan penting, langkah maju lainnya di klasemen dan kemajuan lebih lanjut untuk musim ini. Kami kehilangan Dybala, De Ligt, Rabiot, Morata hanya masuk di akhir pertandingan, tetapi ketika semua orang bermain dengan semangat itu, Anda tidak kebobolan banyak gol."

“Kami mulai memperlambat permainan pada waktu yang tepat, tetapi kami juga perlu meningkatkan kecepatan saat dibutuhkan."

"Saya tidak akan berbohong, saya mungkin melakukan kerusakan juga di awal dengan beberapa pilihan saya, saya harus mengenal beberapa pemain dan karakteristik mereka, tetapi kami sampai di sana," pungkas Allegri.

Breaking News Juventus Serie a Inter Inter Milan
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.518

Berita Terkait

Timnas
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Siap Tempur Lawan Arab Saudi dan Irak, Jordi Amat Berharap Wasit Bersikap Adil
Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat, dalam kondisi prima jelang laga melawan Arab Saudi dan Irak pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Ia berharap wasit bersikap adil di dua laga tersebut.
Arief Hadi - Kamis, 02 Oktober 2025
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Siap Tempur Lawan Arab Saudi dan Irak, Jordi Amat Berharap Wasit Bersikap Adil
Inggris
'Hobi' Chelsea Koleksi Kartu Merah Hambat Alejandro Garnacho
Chelsea sudah mengoleksi tiga kartu merah dalam empat pertandingan terakhir.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
'Hobi' Chelsea Koleksi Kartu Merah Hambat Alejandro Garnacho
Italia
Pelatih Legendaris AC Milan Kritik Keras Bintang Inter Milan
Pelatih legendaris AC Milan Fabio Capello mengkritik keras Federico Dimarco setelah bek Inter Milan tersebut mengeluhkan seringnya pergantian pemain di bawah pelatih sebelumnya, Simone Inzaghi.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
Pelatih Legendaris AC Milan Kritik Keras Bintang Inter Milan
Spanyol
Isu Pemain Mogok Tampil Warnai Kemenangan Real Madrid di Kazakhstan
Kemenangan Real Madrid atas Kairat Almaty dinodai kabar adanya pemain yang menolak bermain.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
Isu Pemain Mogok Tampil Warnai Kemenangan Real Madrid di Kazakhstan
Italia
Napoli Kalahkan Sporting, Antonio Conte dan Kevin De Bruyne Bantah Berselisih
Antonio Conte menjawab isu yang menyebutkan adanya keretakan hubungan dengan Kevin De Bruyne.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
Napoli Kalahkan Sporting, Antonio Conte dan Kevin De Bruyne Bantah Berselisih
Italia
Massimiliano Allegri Inginkan Bek Baru, AC Milan Bersiap Gaet Joe Gomez pada Januari
Joe Gomez yang saat kesulitan mendapatkan waktu bermain di Liverpool kembali menjadi bidikan AC Milan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
Massimiliano Allegri Inginkan Bek Baru, AC Milan Bersiap Gaet Joe Gomez pada Januari
Inggris
Beri Kebebasan Penuh, Mikel Arteta Ingin Martin Odegaard Lebih Berani Ambil Risiko
Pelatih Arsenal Mikel Arteta menginginkan Martin Odegaard untuk lebih berani mengambil risiko dalam menciptakan kreasi bagi timnya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
Beri Kebebasan Penuh, Mikel Arteta Ingin Martin Odegaard Lebih Berani Ambil Risiko
Liga Europa
AS Roma vs Lille: Calvin Verdonk Kemungkinan Starter, Gasperini Waspadai Olivier Giroud
AS Roma akan menjamu Lille pada matchday kedua Liga Europa yang akan berlangsung di Stadion Olimpico, Kamis (2/10) pukul 23.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
AS Roma vs Lille: Calvin Verdonk Kemungkinan Starter, Gasperini Waspadai Olivier Giroud
Italia
Cetak Brace, Rasmus Hojlund Samai Jumlah Gol yang Dibuatnya dalam 35 Laga Terakhir di Manchester United
Rasmus Hojlund memborong dua gol saat Napoli mengalahkan Sporting CP 2-1 di Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
Cetak Brace, Rasmus Hojlund Samai Jumlah Gol yang Dibuatnya dalam 35 Laga Terakhir di Manchester United
Italia
Presiden AC Milan Ungkap Detail Stadion Baru, Berbentuk Oval, Berkapasitas 71.500, dan Dua Tingkat
Presiden AC Milan Paolo Scaroni mengatakan stadion baru ini akan memungkinkan para suporter berada lebih dekat dengan lapangan, meningkatkan pengalaman menonton.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
Presiden AC Milan Ungkap Detail Stadion Baru, Berbentuk Oval, Berkapasitas 71.500, dan Dua Tingkat
Bagikan