Mobil Istri Mauro Icardi Dilempari Batu, Spalletti Minta Pelaku Segera Ditangkap

Wanda Nara jadi korban teror pelemparan batu ke mobil, setelah baru ini jabatan kapten Mauro Icardi dilepas Inter Milan.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 17 Februari 2019
Mobil Istri Mauro Icardi Dilempari Batu, Spalletti Minta Pelaku Segera Ditangkap
Mauro Icardi (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Drama internal Inter Milan terus terjadi semenjak klub mencopot jabatan kapten Mauro Icardi dan memberikannya kepada Samir Handanovic. Istri Icardi, Wanda Nara, diteror oleh oknum tidak bertanggung jawab dan Luciano Spalletti, pelatih Inter, ingin pelaku segera ditangkap.

Wanda juga berperan sebagai agen Icardi. Disinyalir Wanda menjadi alasan urusan kontrak Icardi dengan Inter tak jua berakhir. Inter sedianya ingin memperpanjang kontraknya, yang berakhir pada 2021, dengan kenaikan gaji dan klausul pembelian.

Nerazzurri melakukannya karena tak mau kehilangan Icardi ke klub lain. Namun, negosiasi tak menemui titik cerah karena Icardi, diwakili oleh Wanda, memiliki pendapatnya sendiri mengenai gaji dan klausul pembelian yang diinginkan.

Pertimbangan itulah yang disinyalir melatarbelakangi pencopotan jabatan kapten Icardi. Inter ingin menjadikan Icardi sebagai contoh: bahwa tidak ada satu pun pemain di dalam klub yang punya status spesial atau anak emas.

Baca Juga:

Mengintip Kans Inter Milan Merelakan Mauro Icardi ke Juventus

Pelatih Inter Milan Temui Mauro Icardi

Fans Inter Milan Kirim Ancaman untuk Istri Mauro Icardi

Mauro Icardi

Icardi kemudian meresponnya dengan berkomentar di sosial media, serta 'memberontak' dengan tidak masuk ke dalam skuat Inter, kala melawan Rapid Wien di leg satu 32 besar Liga Europa - Inter menang 1-0 via gol Lautaro Martinez.

Polemik internal Inter itu diyakini memicu fans garis keras dengan melakukan teror ke Wanda. Pada Sabtu (16/2), mobil Wanda dilaporkan dilempari batu oleh pelaku yang belum ditangkap dan diketahui namanya.

Kabar itu terdengar sampai ke telinga Spalletti dan eks pelatih AS Roma itu berharap pelaku segera ditangkap. "Saya harap siapa pun yang melakukannya (melempari mobil Wanda dengan batu) ditemukan dan ditangkap, karena sikapnya itu tidak bisa diterima," tegas Spalletti, diberitakan AS.

Pelatih berkepala plontos itu juga menjelaskan keputusan Inter mencopot ban kapten Icardi. Menurutnya, tidak mudah melakukannya, tapi demi kebaikan klub, maka tindakan yang dibutuhkan wajib dilakukan Inter. Pasalnya, Icardi juga tidak fokus bermain dengan situasi kontraknya itu.

Wanda Nara dan Mauro Icardi

"Kami mengambil keputusan itu dengan sangat menyakitkan. Kendati demikian, jika Anda punya peran tertentu dalam suatu organisasi, hal terpenting adalah keadilan," tutur Spalletti.

"Kami harus melakukan segalanya dengan adil dan bagus untuk kebaikan skuat, serta Inter. Kami sangat terbuka dan jujur di ruang ganti pemain. Kami telah membuat keputusan yang tidak dimaksudkan untuk menyudutkan Icardi, ini diambil demi kebaikan Inter."

"Jelas sekali saya tidak bisa membicarakan secara mendetail mengenai percakapan itu (kala Spalletti bertemu dengan Icardi). Kami berbicara dengan kejujuran dan profesionalisme. Semangat tim dan dinamika skuat hal terpenting ketimbang individu," pungkas Spalletti.

Nama Icardi tidak masuk ke dalam skuat Inter untuk melawan mantan klubnya, Sampdoria, pada pekan 24 Serie A, Senin (18/2) 00.00 dini hari WIB. Bukan karena bermasalah, Icardi absen karena cedera bersama Keita Balde.

Breaking News Inter Inter Milan Serie a Mauro icardi Luciano Spalletti Wanda nara
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.201

Berita Terkait

Italia
Max Allegri Frustrasi, Milan Terus Melakukan Kesalahan yang Sama
AC Milan imbang 1-1 kontra Fiorentina pada pekan 20 Serie A dan Massimiliano Allegri frustrasi dengan kesalahan yang terus terulang kembali.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Max Allegri Frustrasi, Milan Terus Melakukan Kesalahan yang Sama
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil pertandingan yang melibatkan Manchester United di Piala FA, serta Inter Milan di ajang Serie A.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Bagikan