Mo Salah Diincar Lawan, Jurgen Klopp Minta Perlindungan Ekstra dari Wasit

Jurgen Klopp meminta perlindungan ekstra dari wasit untuk Mo Salah.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 29 April 2018
Mo Salah Diincar Lawan, Jurgen Klopp Minta Perlindungan Ekstra dari Wasit
Mo Salah kala melawan Stoke City (Getty Images)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pemandangan langka terlihat di Anfield, markas Liverpool pada pekan 36 Premier League melawan Stoke City. Tim super ofensif seperti The Reds menjadi tumpul di depan pendukungnya sendiri, hingga laga berakhir dengan skor kacamata.

Padahal, dalam pertandingan tersebut Jurgen Klopp menurunkan dua jenderal perang terbaiknya, Roberto Firmino dan Mohamed Salah - minus Sadio Mane yang cedera. Khusus untuk Salah, catatan golnya terhenti di angka 43 di seluruh kompetisi pasca laga melawan Stoke.

Hasil tersebut semakin menyulitkan Liverpool untuk coba merebut posisi runner-up Manchester United. Sedangkan untuk Stoke, satu poin itu bermakna karena menjaga asa sintas di Premier League untuk musim depan.

Kendati demikian, tim tuan rumah tetap menyayangkan hasil imbang tanpa gol tersebut. Apalagi selepas laga, Salah terlihat berjalan tertatih karena tekel dan pelanggaran keras dari tim lawan. Dengan torehan 43 golnya di seluruh kompetisi, Salah telah "resmi" menjadi target bagi lawan untuk dihentikan. Persis seperti Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Menjelang akhir laga, wasit juga mengabaikan permintaan penalti Liverpool kala Erik Pieters menarik tangan Salah di area 16 meter Stoke. Klopp turut angkat bicara. Secara tidak langsung, manajer asal Jerman itu meminta proteksi lebih dari pengadil lapangan kepada winger asal Mesir itu.

"Mo mungkin pemain paling ofensif di Premier League, namun dia mengatasinya (tidak tersulut emosinya ketika dilanggar) dengan baik. Saya tidak bertanggung jawab untuk menilai aturan, itu tugas wasit, dan jika dia berpikir semuanya baik-baik saja dan menargetkan level itu, saya tidak bisa mengubahnya," cetus Klopp di Goal, Minggu (29/04).

"Inilah peraturannya dan ini bukan area abu-abu (ketidakjelasan). Jika ada sebuah pelanggaran, maka itu sudah jelas. Inilah sepak bola, sarat akan duel fisik, tapi, jika berlebihan, maka berlebihan: tendangan bebas, kartu kuning, apapun itu. Saya tidak bisa mengubahnya," tuturnya.

Cenderung semrawut memang omongan Klopp alias berputar-putar. Namun, intinya adalah ia meminta wasit lebih melindungi Salah dari lawan yang coba mengincarnya dan menghentikannya dengan berbagai cara. Tapi, cara berbicara Klopp tersebut cenderung tidak ingin terlihat "menyerang" wasit dan berpotensi menerima hukuman karenanya.

Salah memang jadi pemain yang fenomenal musim ini. Sejak diboyong dari AS Roma, torehan golnya terus bertambah sampai pembicaraan publik mengarah kepada kelayakannya meraih Ballon d'Or, atau setidaknya menjadi kandidat di antara dua "alien", Ronaldo dan Messi.

Liverpool Breaking News Jurgen Klopp Premier League Stoke City
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.330

Berita Terkait

Italia
Domino Efek Transfer Inter Milan: Frattesi Diincar Forest, Bidik Curtis Jones sebagai Pengganti
Inter Milan aktif jelang akhir bursa transfer musim dingin 2026. Kabarnya, Inter mengincar gelandang Liverpool, Curtis Jones, jika Davide Frattesi pergi.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Domino Efek Transfer Inter Milan: Frattesi Diincar Forest, Bidik Curtis Jones sebagai Pengganti
Prediksi
Prediksi dan Statistik Leeds United vs Arsenal: Bangkit atau Berpotensi Kehilangan Posisi di Puncak Klasemen
Prediksi dan statistik pekan 24 Premier League antara Leeds United vs Arsenal di Elland Road.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Leeds United vs Arsenal: Bangkit atau Berpotensi Kehilangan Posisi di Puncak Klasemen
Liga Indonesia
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Sebelumnya, sang gelandang dipinjamkan Persib Bandung ke Bhayangkara FC.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Liga Indonesia
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Tim berjulukkan Mutiara Hitam itu kini berada di posisi pertama dengan mempunyai 37 poin, usai kalahkan Persiku.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Lainnya
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Bandung bjb Tandamata akan memulai putaran kedua Proliga 2026 dengan menghadapi Jakarta Pertamina Energi, Minggu (1/2).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Liga Indonesia
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Persija Jakarta sukses merebut tiga poin dari Persita Tangerang pada laga pekan ke-19 Super League 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Liga Indonesia
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Kelompok suporter Persija Jakarta, The Jakmania, terlihat hadir dalam laga kontra Persita Tangerang di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Berita
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Prime Kumite Championship 3 digelar di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Minggu (1/2). Total, ada 13 laga yang digelar.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Inggris
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Arsenal akan bertandang ke Elland Road, markas Leeds United, pada pekan ke-24 Premier League, Sabtu (31/1).
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Italia
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
AC Milan masih aktif jelang penutupan bursa transfer musim dingin 2026. Tiga nama masuk radar Rossoneri, mulai dari bek tangguh hingga striker tajam. Siapa saja targetnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Bagikan