Mitra Kukar akan Jegal Persija demi Lolos dari Degradasi
BolaSkor.com - Mitra Kukar masih di ambang ancaman zona degradasi. Kepastian itu didapat lantaran tim Naga Mekes kalah 1-3 dari tuan rumah Sriwijaya FC, pada laga pekan ke-33 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Jumat (30/11).
Tiga gol Sriwijaya FC dilesakkan oleh Esteban Viscarra (21'), Alberto Goncalves (48'), dan Manuchekhr Dzhalilov (77'). Sementara gol Mitra Kukar dicetak Mauricio Leal menit ke-43.
Saat ini, Mitra Kukar ada di peringkat ke-14 dengan raihan 39 poin dari 33 laga. Tim Naga Mekes unggul head to head dari Sriwijaya FC, yang mengoleksi poin sama di posisi ke-15.
Namun, posisi Mitra Kukar bisa terus turun hingga terdegradasi, jika Perseru (36 poin) dan PS TIRA (36 poin) meraih kemenangan dalam dua laga terakhir. Serta di satu sisi Mitra Kukar kalah dari Persija Jakarta di laga terakhir.
Pelatih Mitra Kukar, Rahmad Darmawan, mengucapkan selamat kepada Sriwijaya FC atas kemenangan ini. "Sebenarnya pertandingan di awal babak pertama berjalan tidak cepat. Memang kedua tim mengambil inisiatif menyerang tapi tidak agresif," ujarnya.
"Kita harus bisa terima hasil ini. Wasit pun memimpin pertandingan dengan sangat baik. Hasil ini membuat kita final lawan Persija. Kita tidak mau degradasi, tapi Persija mau juara," tambahnya.
"Lepas beban, kita harus main enjoy dan fight lawan Persija." (Laporan Kontributor Dzakira/Palembang)
Tengku Sufiyanto
17.905
Berita Terkait
Hobi Keluhkan Strategi Parkir Bus Lawan, Arne Slot Disentil Legenda Liverpool
Hasil Indonesia Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Melangkah ke Perempat Final
Akhiri Puasa Gol, Robert Lewandowski Samai Cristiano Ronaldo, Neymar, dan Harry Kane
Anthony Sinisuka Ginting Mundur dari 16 Besar Indonesia Masters 2026, Pelatih Ungkap Alasannya
Manchester United Turun Drastis, Liverpool Jadi Klub Inggris dengan Pendapatan Tertinggi
Liga Europa: Ujian Aston Villa di Istanbul
Liverpool Hantam Marseille, Arne Slot Puji Mohamed Salah
Eksodus Pemain Liga India Berlanjut, Dewa United Banten FC Datangkan Noah Sadaoui
Gagal Clean Sheet Lagi, Barcelona Diminta Segera Benahi Lini Belakang
Ivar Jenner Tidak Direstui FC Utrecht, Shayne Pattynama Merapat ke Persija