Mimpi Besar Duo Herjawan, Membawa Nama Indonesia di Asian Games hingga Olimpiade

Natasha dan Karen Herjawan memiliki mimpi besar di Equestrian.
Andhika PutraAndhika Putra - Senin, 29 Juli 2019
Mimpi Besar Duo Herjawan, Membawa Nama Indonesia di Asian Games hingga Olimpiade
Natasha dan Karen Herjawan (BolaSkor/Andhika Putra)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mimpi besar diusung Natasha dan Karen Herjawan. Kakak beradik ini memiliki mimpi mewakili Indonesia pada cabang olahraga equestrian di Olimpiade dan Asian Games.

Demi mewujudkan hal tersebut, Karen dan Natasha sampai menimba ilmu ke Belanda. Di Negeri Kincir Angin tersebut, keduanya berlatih sembari menimba ilmu.

"Dari kecil, kami memang sudah suka sama binatang, kuda terutama. Terus coba latihan sampai keterusan hingga sekarang," cerita Karen.

"Pas SMP, saya pertama-tama diajak teman berkuda. Saya senang sehingga kemudian mengajak Karen. Sejak saat itu kami tak pernah lepas dari berkuda," timpal Natasha.

Natasha dan Karen beruntung. Keinginan mereka menekuni olahraga Equestrian ini mendapat dukungan penuh dari orang tua.

Baca Juga:

Jorge Lorenzo Masih Absen di Brno dan Austria

Terkait Performa Buruk di MotoGP, Ayah Valentino Rossi Salahkan Yamaha

"Orang tua kami sangat mendukung banget. Awal-awal mereka kaget juga kami suka sama kuda. Mereka tahu passion kami memang di sini. Bisa dibilang mereka dukung kami 110 persen," tutur Natasha.

Bagi sang Ibunda, Grace, memberi dukungan kepada dua buah hatinya di berkuda merupakan hal terbaik yang bisa dilakukan. Grace lebih senang jika melihat anak-anaknya aktif berkuda ketimbang menghabiskan waktu di pusat perbelanjaan.

"Saya ingin jadi inspirasi para orang tua di Indonesia agar anak-anaknya tidak cuma menghabiskan waktu di Mall tapi juga mencoba kegiatan outdoor. Berkuda menjadi kesukaan mereka jadinya saya harus memberikan dukungan penuh," tutur Grace.

Natasha sudah lebih dulu menimba ilmu berkuda di Belanda. Saat ini, gadis berusia 21 tahun itu juga sudah memasuki tahap akhir kuliahnya.

Sementara sang adik, Karen, akan segera menyusul menempuh pendidikan di Belanda. Di sana, Karen juga akan menimba ilmu berkuda. Karen dan Natasha punya impian dapat mewakili Indonesia di ajang multi event internasional. Mereka pun giat berlatih baik di Indonesia maupun di Belanda.

"Kami bermimpi suatu hari nanti bisa bertanding mewakili Indonesia baik itu di SEA Games, Asian Games hingga Olimpiade. Itu perjalanan yang masih sangat jauh. Kami sadar kami harus terus giat berlatih."

"Karena sudah memasuki tahap akhir kuliah saya akan lebih intensif lagi berlatih. Rencananya lima sampai enam kali seminggu," pungkas Natasha.*

Breaking News Indonesia Equestrian Natasha Herjawan Karen Herjawan
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Spanyol
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Xabi Alonso harus mengakhiri petualangannya bersama Real Madrid lebih cepat dari dugaan. Kekalahan di laga-laga besar hingga final Piala Super Spanyol jadi sorotan. Begini rapor lengkapnya!
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Spanyol
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Xabi Alonso menyampaikan pesan emosional usai berpisah dengan Real Madrid. Pelatih asal Spanyol itu mengungkap rasa hormat, terima kasih, dan kebanggaannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Inggris
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Michael Carrick dikabarkan telah meneken kontrak sebagai manajer anyar Manchester United. Fabrizio Romano disebut melaporkan kesepakatan hingga akhir musim.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Timnas
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Cesar Meylan, menilai potensi Skuad Garuda mirip Kanada sebelum lolos Piala Dunia 2022. Ini alasan keyakinannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Timnas
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman membeberkan target jangka pendeknya bersama Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu fokus analisis, komunikasi pemain, dan evaluasi kegagalan ke Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Bagikan