Miliano Jonathans Akan Perkuat Timnas Indonesia Melawan Kuwait dan Lebanon dalam FIFA Matchday September 2025
BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan apresiasi tinggi atas dukungan penuh pemerintah dalam proses naturalisasi pemain muda berbakat, Miliano Jonathans.
Proses tersebut berjalan sangat lancar dan cepat, membuka peluang besar bagi Miliano untuk memperkuat Timnas Indonesia dalam laga uji coba melawan Kuwait dan Lebanon pada bulan September mendatang.
"Alhamdulillah, setelah saya bertemu dengan Pak Menpora, surat pengajuan Miliano menjadi WNI langsung diproses dan dikirim ke Pak Supratman Agats selaku Menteri Hukum,"
"Surat tersebut kemudian diteruskan ke Mensesneg dan tadi malam, Kamis 21 Agustus, sudah ditandatangani oleh Presiden," ujar Erick Thohir di Jakarta, Jumat (22/8).
Baca Juga:
Kandang Dewa United Banten FC, Banten International Stadium Berpeluang Jadi Venue Timnas Indonesia
View this post on Instagram
Lebih lanjut, Erick menjelaskan bahwa hari ini surat tersebut telah dikirim ke DPR.
"Insya Allah minggu depan akan ada rapat dengan Komisi X dan Komisi XIII,"
"Saya optimistis, dengan dukungan dari pimpinan DPR, Ibu Puan Maharani dan Pak Sufmi Dasco Ahmad, seluruh urusan administrasi naturalisasi Miliano akan tuntas sehingga ia bisa memperkuat Timnas di laga uji coba September," tambahnya.
View this post on Instagram
Maarten Paes Absen Bela Timnas Indonesia, Ivar Jenner Juga Absen Membela Timnas Indonesia U-23
Tengku Sufiyanto
17.626
Berita Terkait
Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Manchester City vs Borussia Dortmund
Link Streaming Borneo FC vs Dewa United Banten FC 5 November 2025, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Kamis 6 November 2025
Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Kamis 6 November 2025
Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund: Etihad Stadium Angker untuk Tim Jerman
Pesan Nova Arianto untuk Timnas Indonesia U-17 Jelang Melawan Brasil
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Kairat Almaty: Nerazzurri di Atas Angin
Timnas Indonesia U-17 Kalah Lawan Zambia, Nova Sesalkan Penampilan Para Pemainnya di Babak Pertama
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Sempat Unggul, Timnas Indonesia U-17 Kalah oleh Zambia
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025