Milan Skriniar Batal Pindah ke PSG


BolaSkor.com - Bek Inter Milan, Milan Skriniar, dikabarkan akan bertahan hingga akhir musim ini. Paris Saint-Germain selaku peminat gagal memenuhi keinginan Nerazzurri.
Milan Skriniar menjadi satu di antara nama yang terus diperbincangkan jelang penutupan bursa transfer musim dingin kali ini. Kontrak bek asal Slovakia itu akan berakhir pada Juni 2023.
Inter bukannya tanpa perjuangan mempertahankan Skriniar. Nerazzurri telah mengajukan tawaran kontrak baru dengan gaji mencapai 6 juta euro per musim plus bonus. Namun, jumlah tersebut tidak cukup di mata Skriniar.
Baca Juga:
Ditanya Peluang Milan Skriniar Gabung PSG, Galtier Tutup Mulut
Kontrak Tak Jua Diperpanjang, Inter Milan Bergerak Cari Pengganti Milan Skriniar
Victor Lindelof Tidak Dilepas, Inter Alihkan Pandangan ke Harry Maguire
Kondisi tersebut membuat PSG mencoba merayu Skriniar ke Paris. Sebelumnya, PSG juga mendekati Skriniar pada awal musim ini. Namun, ketika itu Inter menolak.
Kali ini, Inter tidak berdaya. Sebab, PSG punya tawaran lebih menggiurkan. Les Parisiens bersedia memberikan gaji 9 juta euro plus bonus kepada Skriniar.
Bahkan, PSG berniat mendatangkan Skriniar pada tengah musim ini. Negosiasi pun dilakukan antara kedua kubu.

Namun, menurut Fabrizio Romano, PSG gagal mendekati angka yang diinginkan Inter. La Beneamata mematok harga Skriniar sebesar 20 juta euro. Sementara itu, tawaran PSG tidak lebih dari 10 juta euro.
Akhirnya, karena gagal sepakat, Skriniar batal pindah ke PSG pada tengah musim ini. Sang bek baru akan bergabung pada musim panas mendatang. Skriniar menyatakan telah meneken perjanjian pra-kontrak dengan PSG.
Inter dikabarkan sudah mulai membidik pengganti Skriniar. Nama terdepan adalah penggawa Atalanta, Merih Demiral. Kabarnya, bek asal Turki itu tertarik menuju Inter.
Johan Kristiandi
17.584
Berita Terkait
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya

Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025

Mendapat Dukungan dari Bos Manchester United, Begini Respons Ruben Amorim

Bojan Hodak Berikan Catatan Usai Persib Gasak PSBS 3-0

5 Kemenangan Paling Mengesankan Arsenal di Markas Fulham

Louis van Gaal Akan Umumkan Berita Besar pada Hari Senin, Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert?
Prediksi dan Statistik Fulham vs Arsenal: Ujian di Craven Cottage

Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Chelsea: The Blues Lanjutkan Tren

Kaesang Pangarep Tetap Jadi Owner Persis Solo, Keponakan Jokowi Masuk Dewan Komisaris
