Mikel Arteta Ingin Arsenal Perpanjang Kontrak Shkodran Mustafi


BolaSkor.com - Manajer Arsenal Mikel Arteta mengisyaratkan ingin klub untuk memperpanjang kontrak Shkodran Mustafi. Sebelumnya Arsenal sudah terlebih dulu memperpanjang kontrak bek tengah lainnya, David Luiz.
Serupa dengan David Luiz, Mustafi juga kerap menuai banyak kritik sejak pindah ke Arsenal dari Valencia pada 2016. Hal itu karena dia sering melakukan kesalahan fatal yang merugikan tim.
Bahkan bek berusia 28 tahun tersebut hampir didepak arsitek Arsenal sebelumnya Unai Emery. Sang juru taktik asal Spanyol itu secara terbuka meminta agar Mustafi bermain lebih baik atau pindah ke klub lain.
Baca juga:
Sikap Tegas Mikel Arteta Terkait Masa Depan Guendouzi dan Ozil di Arsenal
Ditunggu Leicester, Mikel Arteta Minta Arsenal Tidak Ceroboh
Namun, pemain asal Jerman itu tetap bertahan dan memperbaiki performanya bersama Arteta dengan 15 kali menjadi starter dari 17 pertandingan terakhir Arsenal dan membantu mereka mencetak enam clean sheet.
The Gunners dikabarkan akan membuka pembicaraan tentang kontrak baru, dengan kesepakatan bek itu akan hanya tersisa satu tahun lagi. Arteta telah mengisyaratkan bahwa ia akan senang bila juara Piala Dunia tersebut teken kontrak baru dan bertahan lebih lama di Emirates.
"Itu adalah sesuatu yang harus ditangani klub, tetapi dia tahu pendapat saya," kata Arteta dilansir Goal.
"Saya benar-benar senang dengan dia seperti yang Anda lihat. Cara dia bermain, betapa berkomitmen dia dengan segala yang kami coba lakukan, level dalam performanya tiga atau empat hari, dia sangat konsisten."
The Gunners saat ini bertengger di posisi kedelapan, unggul satu poin dari rivalnya dengan keduanya mengincar untuk lolos kualifikasi Liga Europa musim depan.
Yusuf Abdillah
9.383
Berita Terkait
Live Sebentar Lagi, Cara Menonton dan Link Streaming Liverpool vs Manchester United

Manchester City Tidak Bisa Hanya Mengandalkan Erling Haaland

Ruben Amorim Masih Jadikan Bruno Fernandes Algojo Penalti Manchester United

Jack Grealish Tidak Tampil saat Everton Dikalahkan Manchester City, Ini Penjelasannya

10 Pelatih yang Paling Cepat Dipecat dalam Sejarah Premier League

Link Streaming Liverpool vs Manchester United, Minggu 19 Oktober 2025

Prediksi dan Statistik Liverpool vs Manchester United: Bangkit atau Semakin Terpuruk

Hasil Pertandingan: Inter Milan ke Puncak Klasemen Usai Bungkam AS Roma, Arsenal Jaga Tren Positif

Hasil Pertandingan: Manchester City Masuk Perburuan Titel Premier League, Barcelona Menang Dramatis
Jadwal Live Streaming Premier League Fulham vs Arsenal, Sabtu 18 Oktober 2025
