Liga Champions
Meski Sama-Sama Kalah, Red Star Belgrade Tetap Mengejek Real Madrid
BolaSkor.com - Red Star Belgrade tidak mau ketinggalan mewarnai kekalahan Real Madrid melawan AC Milan pada pertandingan keempat Liga Champions 2024-2025. Klub asal Serbia itu mengejek Los Blancos di X.
Red Star Belgrade menjadi satu di antara klub terburuk di Liga Champions musim ini. Dari empat laga yang dilalui, Red Star selalu kalah. Red Star hanya mencetak empat gol dan kebobolan 16 gol.
Baca Juga:
Real Madrid Inkonsisten, Ancelotti Disarankan Cadangkan atau Mainkan Mbappe sebagai Winger Kiri
Kekhawatiran Carlo Ancelotti Usai Kekalahan Telak Real Madrid di Santiago Bernabeu
AC Milan Kalahkan Real Madrid di Bernabeu, Fonseca: Serie A Lebih Sulit ketimbang Liga Champions
Teranyar, Silas dan kawan-kawan tumbang ketika bersua Barcelona. Meskipun tampil di kandang, tetapi Red Star kalah dengan skor 5-2.
Kendati demikian, kekalahan itu tidak menghalangi langkah Red Star untuk mengejek Real Madrid. Melalui akun resmi klub di X, Red Star ikut menggoreng kekalahan Madrid melawan Milan.
"Hai @realmadrid. Kita mungkin sama-sama kalah, tetapi kami mencetak dua gol," tulis Red Star.
Ejekan tersebut tidak terlepas dari kekalahan Madrid melawan Milan. Bermain di Santiago Bernabeu, El Real kalah dengan skor 1-3. Hasil itu membuat Madrid tertahan pada posisi ke-18.
Sindiran kian panas karena Red Star mencetak dua gol melawan Barcelona yang merupakan musuh bebuyutan Madrid. Apalagi, pada laga sebelumnya, Barca membantai Madrid di Santiago Bernabeu dengan skor 4-0.
View this post on Instagram
Sejauh ini, unggahan itu sudah mendapatkan 2.500 komentar. Adapun, 74 ribu orang menyukainya.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri