Meski Digoyang, Posisi Ronald Koeman Tetap Aman
BolaSkor.com - Masa depan pelatih Barcelona, Ronald Koeman, dikabarkan masih aman. Meskipun, dalam beberapa hari terakhir berkembang isu pemecatan eks juru taktik tim nasional Belanda itu.
Barcelona kembali meraih hasil buruk. Menjamu Bayern Munchen di Camp Nou pada ajang Liga Champions, Sergio Busquets dan kawan-kawan kalah dengan skor telak 3-0.
Baca juga:
Tak Ada Lionel Messi dalam Benak Pep Guardiola
Statistik Menarik Jelang Duel Barcelona Vs Bayern Munchen
3 Alasan Barcelona Akan Bangkit dan Mengalahkan Bayern Munchen
Setelah laga itu, sejumlah media melaporkan posisi Ronald Koeman terancam. Para petinggi Barca mengadakan pertemuan darurat untuk membahas masa depan Koeman.
Namun, Marca punya laporan berbeda. Menurut mereka, manajemen Barca masih percaya penuh kepada Koeman.
Barcelona merasa, belum saatnya mengevaluasi Ronald Koeman. Sebab, musim baru berjalan beberapa pekan.
Selain itu, sejumlah hasil minor yang diraih juga masih dalam batas wajar. Maklum, Barcelona mengalami perombakan besar pada bursa transfer musim panas lalu karena menghadapi masalah finansial.
Alasan lainnya adalah Barcelona tidak mau membayar pesangon Koeman yang mencapai 12 juta euro. Sebab, kontrak Koeman masih tersisa hingga Juni 2022.
Barcelona juga tidak melihat ada cukup banyak pelatih yang bisa menjadi pengganti Koeman. Apalagi, musim sudah berjalan. Sulit menggaet juru taktik yang terikat kontrak dengan klub lain.
Pada sisi lainnya, Barcelona dikabarkan pengin memperpanjang kontrak Ronald Koeman. Meskipun, sempat terjadi selisih pendapat antara Koeman dengan sang presiden, Joan Laporta.
Johan Kristiandi
18.287
Berita Terkait
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket