Mesir Gagal ke Piala Dunia 2022, Carlos Queiroz Mundur

Mesir takluk dari Senegal lewat drama adu penalti pada laga penentuan.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Rabu, 30 Maret 2022
Mesir Gagal ke Piala Dunia 2022, Carlos Queiroz Mundur
Carlos Queiroz (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kegagalan Timnas Mesir lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 memakan tumbal. Carlos Queiroz mundur dari jabatannya sebagai pelatih kepala.

Undian mempertemukan Mesir dengan Senegal pada babak ketiga kualifikasi zona Afrika. Pemenang laga ini lolos ke Qatar.

Mesir sempat berada di atas angin setelah memenangi pertemuan pertama dengan skor 1-0 saat bertndak sebagai tuan rumah. Namun keunggulan itu gagal dipertahankan.

Baca Juga:

Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Afrika: Kamerun Lolos Dramatis, Mesir Gugur

Hasil Piala Afrika: Mesir ke Final Usai Bungkam Kamerun Lewat Adu Tendangan Penalti

Liverpool Larang Mo Salah Perkuat Timnas Mesir

Senegal membalas kekalahannya dengan memenangi leg kedua. Gol bunuh diri Hamdi Fathi pada menit keempat menjadi pembeda.

Skor 1-0 untuk keunggulan Senegal bertahan hingga babak kedua usai. Laga terpaksa berlanjut ke perpanjangan waktu karena agregat kedua tim masih 1-1.

Senegal dan Mesir gagal mencetak gol kemenangan pada babak perpanjangan waktu. Pemenang pertandingan ini pun harus ditentukan lewat drama adu penalti.

Senegal yang mendapat dukungan penuh suporternya lebih siap menghadapi adu penalti. Terbukti, tiga dari empat eksekutor Mesir gagal menjalankan tugasnya.

Sementara hanya dua eksekutor penalti Senegal yang gagal. Skor 3-1 untuk kemenangan tuan rumah akhirnya menutup drama tos-tosan ini.

Ini menjadi kali kedua Mesir takluk dari Senegal dalam jeda sekitar dua bulan. Sebelumnya mereka juga menjadi pecundang pada final Piala Afrika.

Queiroz sadar menjadi orang yang paling bertanggung jawab dalam kegagalan ini. Ia pun secara jantan langsung mundur dari jabatannya.

“Mimpi sudah berakhir. Dari lubuk hati terdalam, saya berterima kasih kepada Federasi Mesir atas kehormatan melatih Tim Nasional ini,” tulis Queiroz di Twitter.

“Kepada semua pemain dan staf, kalian akan selalu ada di hati saya. Merupakan hak istimewa saya untuk bekerja dan dibantu oleh para profesional yang berdedikasi dan cakap serta teman-teman yang luar biasa.”

Queiroz sebenarnya baru menjabat pelatih Mesir sejak September tahun lalu. Dalam waktu relatif singkat, ia sukses mengantar Mohamed Salah dan kawan-kawan ke final Piala Afrika.

Meski begitu, kinerja Queiroz tetap dikritik publik Mesir. Mereka tak puas dengan gaya bermain konservatif yang diterapkannya.

Timnas Mesir Kualifikasi Piala Dunia 2022 Carlos Queiroz Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Persebaya Surabaya akan menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1). Ini adalah debut Bernardo Tavares sebagai pelatih Persebaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Bagikan