Mesin Pencetak Gol Thailand Sudah Mulai Berlatih
Mesin Pencetak Gol Thailand Sudah Mulai Berlatih-Kapten timnas Thailand, Teerasil Dangda, sempat dikabarkan mengalami cedera ringan dan kehadirannya pada final pertama diragukan.
Namun, sekarang Indonesia harus meningkatkan kewaspadaan jelang final pertama Piala AFF 2016 lawan Thailand di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (14/12/16). Sang rival mendapati kembalinya mesin gol sekaligus kapten mereka, Teerasil Dangda (28).
Pelatih Thailand, Kiatisuk Senamuang, cuma memberikan Teerasil jatah tampil satu babak saat menghadapi Myanmar (8/12/16).
"Dia sering dilanggar lawan dan mengalami memar," ucap Kiatisuk pascalaga tersebut.
Setelah tiba di Bogor, sang pelatih semringah. Teerasil sudah bisa melahap sesi latihan penuh pada Senin (12/12/16).
"Dua pemain kami yang cedera, Teerasil dan bek Chuthong Prathum, kembali berlatih. Namun, Tanaboon Kesarat belum pulih benar dan dia melakukan latihan kecil di tepi lapangan," ujar Kiatisuk, dilansir dari Bangkok Post.
Eks striker tajam timnas Thailand itu butuh materi terbaik karena menilai Indonesia sebagai lawan yang tangguh.
Teerasil wajib diwaspadai Skuat Garuda lantaran ketajamannya sebagai top scorer sementara di Piala AFF 2016 dengan 5 gol.
Jumlah tersebut setara dengan produktivitas gabungan pentolan Indonesia, Boaz Solossa (3 gol) dan Stefano Lilipaly (2).
"Indonesia adalah satu-satunya tim yang mampu mencetak gol ke gawang Thailand di turnamen tahun ini," ucap Kiatisuk lagi menyinggung kemenangan 4-2 timnya atas Boaz cs di fase grup.
Setelah berduel di Pakansari, kedua tim akan melakoni final kedua di Stadion Rajamangala, Bangkok, pada 17 Desember.
genji
295
Berita Terkait
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Terkatung-katung di FC Twente hingga Mengalami Cedera ACL, Mees Hilgers Bertekad Jadi Lebih Kuat
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
Tidak Benar 10 Exco PSSI Ingin Shin Tae-yong Kembali Melatih Timnas Indonesia
Jeje Singgung Nama Eliano Reijnders, Bojan Hodak: Omong Kosong
Gagal ke Piala Dunia 2026, Legenda Persib Sebut Timnas Indonesia Harus Juara Piala AFF