Mesin Gol Itu Bernama Atalanta

Atalanta menempati posisi teratas untuk urusan tim dengan jumlah gol terbanyak dibanding anggota lima liga elite Eropa.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 04 Maret 2020
Mesin Gol Itu Bernama Atalanta
Josip Ilicic (Twitter Atalanta)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Atalanta kembali menemukan jalur kembali ke papan atas klasemen Serie A. Hal itu tak terlepas dari ketajaman para penggawa Atalanta yang semakin menggila.

Atalanta sempat kesulitan pada awal musim ini. ‎La Dea perlu beradaptasi tampil di Liga Champions sehingga fokus terpecah ke berbagai sisi.

Kini, Atalanta kembali menunjukkan tajinya seperti musim lalu. Bahkan, lebih hebatnya lagi, Atalanta menjadi tim yang atraktif karena memperlihatkan banyak gol pada setiap laganya.

Baca juga:

Pecahkan Rekor, Atalanta Sudah Tiga Kali Mencetak 7 Gol ke Gawang Lawan Musim Ini

Gelandang Atalanta Samai Torehan Marco van Basten dan Clarence Seedorf

Josip Ilicic

Berdasarkan catatan Opta Paolo, Atalanta menempati posisi teratas untuk urusan tim dengan jumlah gol terbanyak dibanding anggota lima liga elite Eropa. Total, Atalanta mengemas 37 gol hanya dalam 13 pertandingan.

Tempat kedua diduduki Bayern Munchen dan Manchester City yang sama-sama mendulang 35 gol. Bedanya, Bayern baru melakoni 12 pertandingan, sedangkan Man City 14 laga.

Satu di antara pemain yang menonjol dalam catatan tersebut adalah Josip Ilicic. Pemain 32 tahun itu mengemas 15 gol di Serie A. Ilicic dikenal piawai membangun serangan dari sisi sayap.

Pemain berikutnya yang tak kalah penting adalah Luis Muriel. Meski kerap masuk dari bangku cadangan, namun striker asal Kolombia itu telah mengemas 13 gol di Serie A.

Ketajaman para penyerang Atalanta juga tak terlepas dari andil para pemberi umpan. Marten de Roon memuncaki daftar pemberi assist terbanyak untuk Atalanta dengan 10 torehan. Sementara itu, Hans Hateboer menyusul pada posisi kedua dengan tujuh assist.

Satu di antara sosok yang layak mendapatkan kredit khusus adalah Gian Piero Gasperini. Menukangi Atalanta sejak 2016, pelatih 62 tahun itu telah menemukan formula yang cocok. Tak heran, Atalanta bisa lolos ke babak 16 besar Liga Champions pada musim debut.

Saat ini, mesin gol Atalanta sudah panas. La Dea diprediksi tidak akan berhenti menorehkan banyak gol ke gawang lawan.

Atalanta Breaking News Serie a
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.193

Berita Terkait

Inggris
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik
Manchester City telah meningkatkan persaingan dalam perebutan gelar Premier League dengan menunjukkan kekuatan mereka di bursa transfer Januari.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik
Hasil akhir
Hasil Premier League: Manchester United Hantam Manchester City 2-0, Awal Apik Carrick
Manchester United memetik kemenangan 2-0 atas Manchester City di Stadion Old Trafford pada laga lanjutan Premier League 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Hasil Premier League: Manchester United Hantam Manchester City 2-0, Awal Apik Carrick
Timnas
Kenal John Herdman, Pelatih Thailand Bersyukur Terhindar dari Timnas Indonesia
Pelatih Thailand, Anthony Hudson yang mengenal John Herdman dengan baik, bersyukur Thailand terhindar dari Timnas Indonesia di babak fase grup.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Kenal John Herdman, Pelatih Thailand Bersyukur Terhindar dari Timnas Indonesia
Jadwal
Liverpool vs Burnley: The Reds Bermodalkan Rekor Bagus
Liverpool akan menjamu Burnley di Stadion Anfield dalam laga pekan ke-22 Premier League 2025-2026, Sabtu (17/1) pukul 22.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Liverpool vs Burnley: The Reds Bermodalkan Rekor Bagus
Lainnya
Janice Tjen Sukses Juara Hobart International 2026
Janice Tjen yang berpasangan dengan petenis Polandia, Katarzyna Piter, sukses merebut trofi turnamen WTA 250 tersebut.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Janice Tjen Sukses Juara Hobart International 2026
Liga Indonesia
The Jakmania Jadi Faktor Terbesar Bomber Maroko Gabung Persija Jakarta
Bomber asal Maroko, Alaeddine Ajaraie, memilih Persija Jakarta karena terkesan dengan The Jakmania.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 17 Januari 2026
The Jakmania Jadi Faktor Terbesar Bomber Maroko Gabung Persija Jakarta
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Brentford, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Chelsea vs Brentford pekan ke-22 Premier League 2025/2026, Sabtu (17/1) pukul 22.00 WIB. Chelsea diuji Brentford yang sedang on fire. Cek prediksi starting XI, head to head, dan statistik lengkap di sini!
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Brentford, Live Sebentar Lagi
Inggris
Michael Carrick: Komentar Mantan Pemain Manchester United Tidak Relevan
Michael Carrick menyebut kebisingan dari komentar pada mantan pemain Manchester United tidak relevan dan tidak mengganggunya.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Michael Carrick: Komentar Mantan Pemain Manchester United Tidak Relevan
Liga Indonesia
Maarten Paes Bantah Capai Kesepakatan Pribadi dengan Persib Bandung
Maarten Paes membantah kabar yang menyebutkan dirinya sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan Persib Bandung. Paes bertahan di FC Dallas.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Maarten Paes Bantah Capai Kesepakatan Pribadi dengan Persib Bandung
Liga Indonesia
Gabung Persija karena Keluarga, Fajar Fathurrahman Juga Ingin Dipantau John Herdman
Fajar Fathurrahman mengungkapkan alasan memilih Persija setelah meninggalkan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Gabung Persija karena Keluarga, Fajar Fathurrahman Juga Ingin Dipantau John Herdman
Bagikan