Mertesacker: Apa Jadinya Arsenal Tanpa Wenger
Mertesacker: Apa Jadinya Arsenal Tanpa Wenger
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
London – Per Mertesacker tak pernah membayangkan akan jadi apa Arsenal jika tak dilatih Arsene Wenger. Menurutnya, Wenger telah memberikan banyak kontribusi kepada Tim Meriam London.
Mertesecker pensiun dari Tim Panser usai merengkuh juara Piala Dunia 2014. Hal demikian dilakukan pemain 29 tahun itu agar lebih fokus berkarier bersama Tim Gudang Peluru.
Mertesacker, yang diboyong dari Werder Bremen pada 2011, mendapat perpanjangan kontrak hingga 2017 pada Maret lalu. Ia pun senang bisa terus melanjutkan karier bersama Arsene Wenger.
“Saya berhutang kepada klub setelah mereka mereka memberikan kontrak panjang. Ini menunjukkan Arsene Wenger puas dengan (permainan) saya. Biasanya, dia hanya memberikan kontrak satu tahun hingga usia 30, namun kontrak saya sampai 2017, maka saya akan mendekati usia 33,” ungkap Mertesacker dilansir ESPN.
Pemain bertinggi badan 198 cm itu lantas mengungkapkan, Wenger telah membantu dirinya dalam mengembangkan permainan sampai akhirnya menjadi salah satu pemimpin di Emirates.
“Arsene Wenger menaruh kepercayaan kepada saya tepat dari awal dan selalu bersama saya. Dia selalu mengatakan: ‘kamu akan berhasil!’ Kami punya hubungan erat,”
“Hubungan itu terus berkembang setelah saya ditunjuk sebagai wakil kapten. Tiga tahun telah berlalu sejak perekrutan saya, namun sungguh tak biasa bahwa Anda mendapat kepercayaan itu begitu cepat.”
Selama ini Wenger memang dikenal sebagai pelatih yang mampu memaksimalkan potensi seorang pemain. Namun, apakah The Gunners akan bisa terus seperti ini di masa yang akan datang meski Sang Profesor sudah tak melatih? Mertesacker sendiri tak bisa menjawab ketika ditanya soal itu.
“Saat ini, saya tak bisa membayangkan hal itu. Dia adalah seorang ahli dan telah membangun begitu banyak. Itu sebabnya klub ini duduk manis,”
“Dan melalui perpanjangan kontraknya tiga setengah bulan lalu, dia telah menunjukkan bahwa dia bisa terus mengembangkan sebuah tim.” Demikian Mertesacker.
JANGAN LEWATKAN
Posts
11.190
Berita Terkait
Inggris
Mikel Arteta Minta Premier League Ubah Regulasi soal Jumlah Pemain pada Skuad Pertandingan
Mikel Arteta, pelatih Arsenal, berharap Premier League mengubah regulasi soal jumlah pemain pada skuad pertandingan.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi
Prediksi Hasil Laga Leeds United vs Arsenal Versi Superkomputer: The Gunners Tanpa Kemenangan di Tiga Laga Beruntun
Superkomputer prediksi hasil laga pekan 24 Premier League antara Leeds United vs Arsenal di Elland Road.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik Leeds United vs Arsenal: Bangkit atau Berpotensi Kehilangan Posisi di Puncak Klasemen
Prediksi dan statistik pekan 24 Premier League antara Leeds United vs Arsenal di Elland Road.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Inggris
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Arsenal akan bertandang ke Elland Road, markas Leeds United, pada pekan ke-24 Premier League, Sabtu (31/1).
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Inggris
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Superkomputer Opta merilis prediksi terbaru juara Premier League musim ini. Arsenal berada di posisi teratas dengan peluang lebih dari 80 persen, unggul atas Manchester City dan Aston Villa.
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Ragam
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Fase liga Liga Champions 2025/2026 telah berakhir dan Arsenal menempati urutan satu tanpa pernah kalah. Arsenal bukan klub pertama yang melakukannya.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Arsenal memastikan tempat mereka di babak 16 besar Liga Champions dengan rekor sempurna.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Inggris
Arsenal di Liga Champions: Sapu Bersih Kemenangan, Mencetak 23 Gol
Arsenal arahan Mikel Arteta mengakhiri fase liga di Liga Champions musim ini dengan sapu bersih kemenangan, usai mengalahkan Kairat dengan skor 3-2.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Delapan tim yang finis di delapan besar klasemen lolos langsung ke 16 Besar, sementara 16 lainnya di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Arsenal kokoh dipuncak klasemen setelah meraih hasil sempurna dalam delapan pertandingan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026