Menyerah Tak Pernah Ada dalam Kamus Morbidelli
BolaSkor.com - Kegagalan Franco Morbidelli mencetak hasil positif di musim 2021 membuatnya semakin termotivasi menghadapi MotoGP musim depan. Pembalap Monster Energy Yamaha itu berambisi untuk memerbaiki kesalahan.
MotoGP 2021 menjadi yang terburuk bagi Morbidelli. Pembalap asal Italia itu harus menelan pil pahit karena gagal menunjukkan performa maksimal. Terbukti Morbidelli hanya mampu mencetak podium satu kali.
Kegagalan ini semakin terasa tatkala Morbidelli mengalami cedera parah yang mengakibatkannya absen di beberapa balapan. Morbidelli harus berupaya keras untuk bisa bertahan dari ketatnya persaingan musim ini.
Beruntung, Dewi Fortuna masih berada di sisi Morbidelli. Pada paruh kedua musim 2021, Morbidelli mendapat kejutan karena berhasil naik kelas menjadi pembalap tim pabrikan.
Baca Juga:
Dalam Kepala Bagnaia Tak Hanya Ada Quartararo
Fabio Quartararo Ingin Coba Berganti Peran dengan Lewis Hamilton
Yamaha memutuskan merekrut Morbidelli untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Maverick Vinales.
“Saya baik-baik saja, saya menikmati musim dingin dan berupaya keras untuk pulih 100% dari cedera kaki. Saya juga mencoba untuk mengisi tenaga untuk musim depan. Saya akan melakukan yang terbaik agar selalu siap dari awal balapan nanti,” kata Morbidelli dikutip dari tuttomotoriweb.it.
Memerbaiki performa tentu tak semudah membalik telapak tangan, Morbidelli sadar akan hal tersebut. Akan tetapi, menyerah dengan keadaan juga tak ada dalam kamusnya.
“Tentu akan sulit untuk mengatakan bisa kembali ke puncak sebelum pulih sepenuhnya, tetapi saya akan berjuang keras dan kita lihat apa yang akan terjadi,” sambungnya.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen