Menpora dan MenPUPR Akan Ikut FIFA Tinjau Venue Piala Dunia U-20 2021

FIFA akan berkunjung ke Indonesia untuk pengecejan venue Piala Dunia U-20 2021 mendatang.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Jumat, 13 Maret 2020
Menpora dan MenPUPR Akan Ikut FIFA Tinjau Venue Piala Dunia U-20 2021
Menpora Zainudin Amali. (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - FIFA akan berkunjung ke Indonesia untuk pengecekan sekaligus finalisasi venue Piala Dunia U-20 2021, 20-23 Maret 2020. Rencananya pada kunjungannya tersebut, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (MenPUPR), Basuki Hadimuljo akan mendampingi FIFA dalam kunjungan tersebut.

FIFA akan datang ke Indonesia pada 20 Maret 2020 mendatang. Ini meleset dari rencana awal yang akan datang pada 10 Maret 2020. Kedatangan FIFA ke Indonesia ini untuk menentukan enam dari 11 stadion yang akan dijadikan venue Piala Dunia U-20 2021.

Sebelumya PSSI memang sudah mengajukan 11 stadion untuk menjadi venue Piala Dunia U-20 2021. 11 stadion itu ialah tadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Patriot Candrabhaga (Bekasi), Pakansari (Bogor), Wibawa Mukti (Bekasi), Jalak Harupat (Bandung), Gelora Sriwijaya (Palembang), Mandala Krida (Yogyakarta), Manahan (Solo), I Wayan Dipta (Bali), Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Stadion Utama Riau (Pekanbaru).

Baca Juga:

Demi Timnas Indonesia di Piala AFF, Ketum PSSI Mochamad Iriawan Berharap Virus Corona Tak Ganggu Jadwal Liga 1

FIFA Datang ke Indonesia pada 20-22 Maret 2020 untuk Finalisasi Venue Piala Dunia U-20 2021

"Rencananya selain PSSI, saya dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Bapak Basuki, juga akan ikut menemani dalam kunjungan FIFA. Karena kemarin Pak Basuki telepon saya. Jadi ada bagusnya beliau Pak Basuki ikut peninjauan FIFA itu, jadi begitu ada pertanyaan, beliau langsung bisa (merespons)," kata Amali kepada wartawan.

"Kalau tidak ada (Menteri PUPR) kan nanti kalau ada pertanyaan dari FIFA ke PSSI, PSSI tanya ke kami, lalu kami tanyakan lagi ke Kementerian PUPR. Prosesnya jadi lama, jadi lebih baik sekalian ikut," dia menjelaskan.

Zainudin Amali pun berterima kasih atas kemauan Menteri PUPR yang ingin ikut langsung meninjau venue Piala Dunia U-20 2021 nanti. Ia pun melihat Basuki sangat antusias untuk membantu dan ikut kunjungan bersama FIFA itu.

"Kemarin dia bilang dikira hari ini, tapi ditunda. Sehingga beliau bilang lagi, 'Bapak Menpora, kalau saya diperlukan saya boleh ikut'. Saya bilang memang kita perlu,'" ujar Amali

"Jadi begitu ada pertanyaan FIFA, kan yang mengerjakan ada di situ (Men PUPR), jadi saya tinggal bilang saja ada orangnya di sini," pungkasnya.

Pssi Fifa Zainudin Amali Menpora Piala dunia u-20
Posts

4.870

Berita Terkait

Liga Dunia
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Belanja transfer pemain dunia pada 2025 mencapai angka tertinggi sepanjang sejarah.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Piala Dunia
Mantan Presiden FIFA Dukung Seruan Boikot Piala Dunia 2026 di AS
Mantan Presiden FIFA Sepp Blatter mendukung gerakan boikot Piala Dunia 2026 yang dimainkan di Amerika Serikat.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Mantan Presiden FIFA Dukung Seruan Boikot Piala Dunia 2026 di AS
Piala Asia
Hukuman Tujuh Pemain Naturalisasi Malaysia Ditangguhkan Pengadilan
Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) memberikan penangguhan sementara sanksi kepada tujuh pemain naturalisasi timnas Malaysia.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Hukuman Tujuh Pemain Naturalisasi Malaysia Ditangguhkan Pengadilan
Berita
Satu Anak Satu Bola, Langkah Nyata Menyiapkan Masa Depan Sepak Bola Indonesia
Program ini mendapat dukungan dan apresiasi dari PSSI sebagai regulator sepak bola Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Senin, 26 Januari 2026
Satu Anak Satu Bola, Langkah Nyata Menyiapkan Masa Depan Sepak Bola Indonesia
Timnas
Dikontrak Empat Tahun, Kelme Resmi Jadi Apparel Timnas Indonesia
Apparel olahraga terkenal asal Spanyol, Kelme telah resmi menjalin kerja sama sebagai penyedia jersey Timnas Indonesia dengan durasi kontrak empat tahun.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Dikontrak Empat Tahun, Kelme Resmi Jadi Apparel Timnas Indonesia
Timnas
Ketemu Bulgaria, Erick Thohir Yakin Mental Timnas Indonesia Akan Terasah
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan mental Timnas Indonesia akan diuji lewat FIFA Series 2026.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Ketemu Bulgaria, Erick Thohir Yakin Mental Timnas Indonesia Akan Terasah
Timnas
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Erick Thohir tidak akan intervensi John Herdman dalam pemilihan pemain untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Timnas
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, siap mendengarkan masukan dari berbagai pihak.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
John Herdman menyatakan kesiapannya menanggung beban sekaligus harapan tinggi dari suporter Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Timnas
PSSI Resmi Perkenalkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
PSSI resmi memperkenalkan John Herdman sebagai kepala pelatih Timnas Indonesia kepada publik.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
PSSI Resmi Perkenalkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Bagikan