Menilik Gol Calvert-Lewin ke Gawang Manchester United yang Dianulir VAR

Gol penentu kemenangan Everton dianulir VAR kala melawan Manchester United di Premier League.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 02 Maret 2020
Menilik Gol Calvert-Lewin ke Gawang Manchester United yang Dianulir VAR
Everton 1-1 Manchester United (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United bermain imbang 1-1 melawan Everton di pekan 28 Premier League di Goodison Park, Minggu (01/03) malam WIB. Red Devils 'diselamatkan' oleh VAR (Video Asisten Wasit) karena dianulirnya gol Dominic Calvert-Lewin.

Sempat tertinggal dari gol Calvert-Lewin yang memanfaatkan blunder kiper Man United, David De Gea, United arahan Ole Gunnar Solskjaer membalasnya di menit 31 dari sepakan jarak jauh Bruno Fernandes.

Calvert-Lewin sedianya mencetak gol jelang laga bubar ketika sepakannya mengenai kaki Harry Maguire dan terdefleksi masuk ke gawang United. Akan tapi setelah melihat tayangan ulang VAR, Chris Kavanagh, wasit laga, menganulirnya.

Gol itu dianulir karena Gylfi Sigurdsson, gelandang Everton, berada di jalur bola dan dinilai menganggu pandangan De Gea hingga pemain asal Islandia itu dianggap offside. Hal itu dipertegas oleh badan Ofisial Pertandingan Premier League (PGMOL).

Baca Juga:

Everton 1-1 Manchester United: Blunder De Gea dan Kontroversi VAR Warnai Laga

Solskjaer Tidak Mau Manchester United Lolos Liga Champions karena Hadiah

Frank Lampard Mulai Cemaskan Kebangkitan Manchester United

Momen ketika gol Calvert-Lewin dianulir VAR

"Keputusan di lapangan adalah untuk memberikan gol, tetapi VAR memberi tahu wasit bahwa Sigurdsson berada dalam posisi offside langsung (karena berada) di garis visi David de Gea dan membuat tindakan nyata yang berdampak pada kemampuan de Gea untuk melakukan penyelamatan," demikian pernyataan dari PGMOL.

Gol Calvert-Lewin itu sejatinya bisa memberikan kemenangan untuk Everton, bahkan ketika gol terjadi fans di Goodison Park bergemuruh kencang. Sang penyerang tak percaya golnya dianulir.

"Itu bencana. Ya ampun. Ini (bola) bahkan tidak dalam garis pandangnya (De Gea)," tambah Calvert-Lewin.

"Saat ini saya tidak yakin tetapi telah melihatnya lagi ... Penjaga gawang sudah pergi ke arah lain. De Gea tidak akan pernah menyelamatkannya. Apa yang bisa Anda lakukan?"

Carlo Ancelotti, manajer Everton, sampai diberi kartu merah karena reaksi kerasnya selepas laga berakhir kepada Cavanagh.

Regulasi

Menurut regulasi FA dalam aturan ifab untuk musim 2019-20, pemain dapat dikategorikan offside apabila:

1. Menganggu pertandingan dengan memainkan atau menyentuh bola yang dioper atau disentuh oleh rekan setim.

2. Menggganggu lawan dengan:
- Mencegah lawan bermain atau dapat memainkan bola dengan jelas karena pandangan yang terganggu (dari lawan).
- Merebutkan bola dengan lawan
- Dengan jelas berniat memainkan bola ketika bola mendekat dan aksinya berdampak kepada lawan
- Melakukan aksi dengan jelas yang memengaruhi kemampuan lawan memainkan bola.

Breaking News VAR Everton Manchester United Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.242

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Manchester City: Menanti Racikan Michael Carrick
Derby Manchester memanas! Manchester United menantang Manchester City di Old Trafford. Prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan dari racikan Michael Carrick dibahas lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Manchester City: Menanti Racikan Michael Carrick
Ragam
5 Pemain Non-Liga yang Saat Ini Bersinar di Premier League
Berkat kerja keras, dedikasi, dan kualitas bermain, pemain-pemain non-liga juga mampu bermain dan bersinar di Premier League. Seperti pemain-pemain berikut ini.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
5 Pemain Non-Liga yang Saat Ini Bersinar di Premier League
Inggris
Kembali dari Piala Afrika 2025, Mohamed Salah Disambut Arne Slot di Liverpool
Arne Slot, pelatih Liverpool, menyambut dengan senang hati kedatangan Mohamed Salah usai bermain di Piala Afrika 2025.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Kembali dari Piala Afrika 2025, Mohamed Salah Disambut Arne Slot di Liverpool
Inggris
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Kontrak Harry Maguire akan berakhir di akhir musim ini dan Manchester United tengah mencari penggantinya, membidik bek Nottingham Forest: Murillo
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Inggris
Salip Liverpool, Manchester City Rekrut Marc Guehi
Usai merekrut Antoine Semenyo, Manchester City kini menyalip Liverpool dalam perburuan bek Crystal Palace, Marc Guehi.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Salip Liverpool, Manchester City Rekrut Marc Guehi
Inggris
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Legenda Manchester United, Wayne Rooney, melihat Michael Carrick sebagai sosok yang tepat melatih klub saat ini.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Bagikan