Mengintip Venue Timnas Indonesia U-23 Vs Laos Stadion Imus: Ruang Ganti Pemain di Kelas
BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-23 akan melakoni partai terakhir Grup B SEA Games 2019 kontra Laos, Kamis (5/12) sore. Pertandingan akan digelar di Stadion Imus Grandstand, Cavite.
Venue ini baru pertama kali dipakai untuk cabang sepak bola SEA Games 2019. Sebelumnya, cabang sepak bola dimainkan di Stadion Rizal Memorial dan Stadion Sepak Bola Binan.
Stadion Imus dipakai mengingat laga lain di Grup B digelar bersamaan, yakni Vietnam kontra Thailand dan Brunei Darussalam melawan Singapura.
Partai Vietnam versus Thailand diselenggarakan di Stadion Binan, sementara laga Brunei kontra Singapura yang sudah tak menentukan dimainkan di Stadion Rizal Memorial, sehingga venue cadangan dipakai.
Baca Juga:
Prediksi SEA Games 2019 Timnas Indonesia U-23 Vs Laos: Buru Tiket Semifinal
Jelang Lawan Laos, Semua Pemain Timnas Indonesia U-23 Siap Tempur dan Tak Cedera
Stadion Imus berjarak kurang lebih 30 km dari Manila. Stadion ini berada di kawasan sekolah Gen Pantaleon Garcia Senior High School.
Berdasarkan pantauan BolaSkor.com, Stadion Imus tampak belum sepenuhnya siap jelang laga Indonesia kontra Laos. Beberapa fasilitas pendukung baru mulai dipasang seperti backdrop, meja untuk media, dan papan petunjuk.
Stadion Imus hanya memiliki satu tribun, itu pun tanpa bangku penonton atau single seat. Sementara itu, bagian media center dan jumpa pers tak sesuai harapan.
Yang menarik, changing room atau ruang ganti untuk pemain menggunakan kelas sekolah. Seperti halnya ruang jumpa pers, sekretariat, dan tempat bagi match commisioner.
Laporan Langsung BolaSkor.com/Andhika Putra dari Filipina
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat