Mengenal 4 Cluster SEA Games 2019 dan Pembagian Venue Cabang Olahraga

Empat cluster tersebut adalah: Cluster Clark, Manila, Subic, dan Area Lainnya.
Hendry WibowoHendry Wibowo - Kamis, 28 November 2019
Mengenal 4 Cluster SEA Games 2019 dan Pembagian Venue Cabang Olahraga
Tag Line SEA Games 2019: We Win As One (Istimewa)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pembukaan SEA Games 2019 tinggal menghitung hari. Filipina bakal berada dalam sorotan selama 14 hari penyelenggaraan dengan acara pembukaan yang berlangsung, Sabtu (30/11) ini.

SEA Games 2019 dimanfaatkan Filipina sebagai ajang promosi negara asal petinju, Manny Paccquiao tersebut kepada dunia.

Baca Juga:

SEA Games 2019: 7 Larangan di Filipina, Mulai Dilarang Bersiul hingga Vape

Daftar Perolehan Medali 11 Negara Sepanjang Sejarah SEA Games

Presiden Rodrigo Duterte ingin memerlihatkan Filipina yang semakin maju. Persiapan total dilakukan tuan rumah, termasuk membangun beberapa venue baru, meskipun hingga kini beberapa venue belum rampung. New Clark City menjadi proyek utama SEA Games 2019.

Venue Atletik
Venue Atletik di Cluster Clark (Istimewa)

Di sana, dibangun beberapa venue baru demi menyambut ajang dua tahunan tersebut. SEA Games 2019 terbagi dalam empat cluster (dalam bahasa Indonesia gugus): Cluster Clark, Metro Manila Cluster, Subic Cluster, dan area lainnya.

Di keempat cluster tersebut, tersebar beberapa venue yang memertandingkan 56 cabang olahraga. Daftar cabang olahraga yang terbagi dalam empat cluster tersebut antara lain:

1. Cluster Clark

Sebagai cluster yang khusus dibangun untuk SEA Games 2019, panitia penyelenggara menaruh beberapa cabang bergengsi di sini termasuk atletik dan memanah. Cluster Clark terbagi menjadi enam kota.
Angeles: Arnis, Sambo, Gulat, Wakeboarding, Waterskiing,
Lubao: Menembak
Mabalacat: Memanah, Rugby Sevens
San Fernando: Judo, Jujitsu, Kurash
Capas: Atletik, Akuatik
Tarlac City: Golf

2. Cluster Manila

Sebagai ibu kota Filipina, Manila menjadi jantung dari penyelenggaraan SEA Games 2019. Cabang olahraga kebangaan masyarakat tuan rumah, basket, juga ada di cluster ini.
Makati: Squash
Mandaluyong: Speed Skating, Figure Skating
Manila: Billiard, Taekwondo, Angkat Besi, Sepak Bola, Tenis, Soft Tennis, Gymnastics
Muntinlupa: Obstacle Course, Bulu Tangkis
Pasay: Tinju, Kick Boxing, Basket, Anggar, Karate, Wushu, Ice hockey
Pasig: Voli Indoor
Quezon City: Sepeda (Trek)
San Juan: 3x3 Basket, Esports

3. Cluster Subic

Panitia penyenggara menjadikan cluster Subic sebagai venue olahraga air. Namun, cabang olahraga seperti catur dan sepak takraw juga ada di Subic
Olongapo: Windsurfing, Kayak, Perahu Tradisional, Perahu Naga, Voli Pantai, Handball Pantai, Muay Thai, Pencak Silat, Tenis Meja, Berlayar, Sepak Takraw
Subic: Akuatik (Open Water Swimming), Duathlon, Triathlon, Modern Pentathlon, Catur, Rowing

4. Area Lainnya

Calatagan: Polo
Imus: Underwater Hockey, sepak bola
Tagaytay: Sepeda BMX, Road, Mountain, dan skateboard
Binan: Sepak Bola
Los Banos: Floorball, Indoor Hockey
Santa Rosa: Netball
San Juan: Surfing

Penulis: Andhika Putra

Breaking News SEA Games 2019 Filipina
Ditulis Oleh

Hendry Wibowo

Motorsports Enthusiast and Giallorossi Fan
Posts

2.794

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Live Sebentar Lagi
AC Milan siap bentrok dengan AS Roma di San Siro, Senin (3/11/2025) pukul 02.45 WIB. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming resmi laga penuh gengsi ini!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Manchester City akan menjamu Bournemouth di Etihad, Minggu (2/11/2025) pukul 23.30 WIB. Cek jadwal siaran langsung dan link streaming resmi Premier League malam ini — Haaland siap balas kekalahan!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Kartu Merah Bali United Untungkan Persib Bandung Meraih Kemenangan
Persib Bandung meraih kemenangan 1-0 atas Bali United.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 02 November 2025
Kartu Merah Bali United Untungkan Persib Bandung Meraih Kemenangan
Hasil akhir
Hasil Serie A: Gol Bunuh Diri di Masa Injury Time Bawa Inter Milan Menekuk Hellas Verona
Inter Milan menang dramatis 2-1 atas Hellas Verona! Gol bunuh diri di masa injury time jadi penentu kemenangan Nerazzurri di Serie A 2025/2026.
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Hasil Serie A: Gol Bunuh Diri di Masa Injury Time Bawa Inter Milan Menekuk Hellas Verona
Indonesia
SD Kristen Manahan dan Al Azhar Syifa Budi Juara MilkLife Soccer Challenge Solo Seri 1 2025-2026
Djarum Foundation dan Milklife terus menunjukkan komitmen dan dukungannya terhadap perkembangan sepak bola putri di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Minggu, 02 November 2025
SD Kristen Manahan dan Al Azhar Syifa Budi Juara MilkLife Soccer Challenge Solo Seri 1 2025-2026
Liga Indonesia
Ismed Sofyan Bantu Gubernur YSK Bangkitkan Persma Manado
Ismed Sofyan didapuk sebagai Direktur Persma Manado.
Rizqi Ariandi - Minggu, 02 November 2025
Ismed Sofyan Bantu Gubernur YSK Bangkitkan Persma Manado
Liga Indonesia
Dewa United Banten FC Alihkan Fokus ke Super League 2025/2026, Jan Olde Sentil Liverpool
Mengapa Jan Olde sentil Liverpool?
Tengku Sufiyanto - Minggu, 02 November 2025
Dewa United Banten FC Alihkan Fokus ke Super League 2025/2026, Jan Olde Sentil Liverpool
Inggris
Pantau Perkembangan Ayyoub Bouaddi Sejak Lama, Manchester United Siapkan Proposal Penawaran
Manchester United dilaporkan siap mengajukan tawaran untuk gelandang muda Lille, Ayyoub Bouaddi. Bakat 18 tahun ini disebut calon pengganti Casemiro!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Pantau Perkembangan Ayyoub Bouaddi Sejak Lama, Manchester United Siapkan Proposal Penawaran
Liga Indonesia
Jan Olde Percaya Diri Dewa United Banten FC Bisa Juara ACGL 2025/2026
Dewa United Banten FC melaju ke babak 16 besar AFC Challenge League.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 02 November 2025
Jan Olde Percaya Diri Dewa United Banten FC Bisa Juara ACGL 2025/2026
Italia
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs AS Roma: Menanti Duet Leao dan Nkunku
Prediksi susunan pemain AC Milan vs AS Roma di Serie A 2025/2026. Leao dan Nkunku siap tampil bareng, duel panas dua tim papan atas di San Siro!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs AS Roma: Menanti Duet Leao dan Nkunku
Bagikan